Hadapi Pilkada 2024 Polres Cirebon Kota Gelar Simulasi Sispamkota.

Jumat, 16 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Cirebon I detikkasus.com.POLRES CIREBON KOTA,-Kepolisian Resor (Polres) Cirebon Kota bersama Kodim 0614/Kota Cirebon dan Pemerintah Daerah Kota Cirebon menggelar simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka Operasi Mantap Praja Sunyaragi 2024 di Pelabuhan Cirebon, Lemahwungkuk, Kota Cirebon, pada Rabu (14/8/2024).

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.I.K.,M.M menyampaikan bahwa tujuan dari simulasi ini adalah untuk memastikan kesiapan personel, sarana prasarana, serta metode yang akan diterapkan dalam pengamanan Pilkada 2024.

Baca Juga:  Kapolres Melawi kedatangan tamu istimewa Anak Anak Yatim Piatu Yayasan Budi Luhur Nanga Pinoh Dalam Acara Ooen House.

“Tujuan dari simulasi ini adalah untuk mengecek kesiapan baik itu personil, sarana prasarana, dan metode yang akan kami laksanakan bersama, khususnya dalam rangka Pengamanan Pilkada 2024,” ujar Rano.

Simulasi tersebut melibatkan ratusan personel gabungan dari berbagai instansi dengan berbagai skenario antisipasi gangguan keamanan.

“Kami menampilkan sejumlah skenario, mulai dari situasi yang paling kondusif hingga yang memerlukan penanganan khusus,” jelas Kapolres.

Baca Juga:  Si Propam Polres Kapuas Hulu Lakukan Gaktibplin ke Polsek Embaloh Hulu

Ia menambahkan bahwa seluruh tindakan dalam simulasi tersebut dilaksanakan sesuai dengan prosedur yang berlaku, melibatkan tim negosiator, Dalmas, hingga Brimob.

Kapolres juga berharap agar seluruh pihak yang terlibat dapat bekerja sama dengan baik demi menciptakan suasana Pilkada yang aman, kondusif dan damai.

“Pemerintah Daerah Kota Cirebon bersama Polres Cirebon Kota berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses demokrasi ini demi kebaikan bersama,” tegasnya.

Baca Juga:  Wujudkan Kamseltibcarlantas Yang Kondusif, Akp Herliandri, S.H Memimpin Giat Razia Gabungan Didepan Mako Polres Dairi"

Pj Wali Kota Cirebon, H Agus Mulyadi, yang turut hadir dalam simulasi tersebut, meyakini bahwa dengan persiapan matang serta dukungan dari semua pihak, Pilkada 2024 akan berjalan lancar, aman, kondusif, jujur, dan adil.

“Kami harus siap untuk menghadapi segala kemungkinan. Ini menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam memastikan keamanan dan kelancaran Pilkada,” pungkas

(Amy)

Berita Terkait

Ingin Mendapatkan Keuntungan Besar Pengedar Narkoba mencampur Sabu dengan Tawas 
Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI  Prabowo Subianto, Satresnarkoba Polres Tanjab Barat kembali Berantas Narkoba
Selama Oktober 2024, Satresnarkoba Polresta Cirebon ungkap 13 Kasus dan amankan 17 Tersangka
Polresta Cirebon gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024
Polresta Cirebon gelar Makan Siang Bergizi Gratis di SLB Negeri Cakrabuana
Sinergi Polresta Cirebon dan Pemkab Cirebon gelar Program Makan Siang Gratis di SDN 3 Cipanas
Miras Hasil KRYD dan Tipiring Polresta Cirebon, Kejaksaan dan Pengadilan Negeri Cirebon, Dimusnahkan
Polresta Cirebon bagikan Makanan Sehat Gratis kepada Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 20:24 WIB

Ingin Mendapatkan Keuntungan Besar Pengedar Narkoba mencampur Sabu dengan Tawas 

Rabu, 6 November 2024 - 20:18 WIB

Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI  Prabowo Subianto, Satresnarkoba Polres Tanjab Barat kembali Berantas Narkoba

Jumat, 1 November 2024 - 18:29 WIB

Selama Oktober 2024, Satresnarkoba Polresta Cirebon ungkap 13 Kasus dan amankan 17 Tersangka

Senin, 28 Oktober 2024 - 16:49 WIB

Polresta Cirebon gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024

Jumat, 25 Oktober 2024 - 08:49 WIB

Polresta Cirebon gelar Makan Siang Bergizi Gratis di SLB Negeri Cakrabuana

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB