Grand Final FKD DPD PAMMI Session lll

Detikkasus.com l Bangka Belitung-Semarak session lll Festival Kontes Dangdut (FKD), Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (DPD PAMMI), Jumat (25/9/2020) malam di Desa Kace Timur, Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Malam menuju puncak grand final dari seluruh 75 peserta, masih tersisa 20 peserta yang terbaik.

Ajang FKD session lll dengan pembinaan DPD PAMMI Babel, program ini sangat positif untuk seluruh masyarakat Babel, agar bakat-bakat putra putri daerah di ajang FKD ini, bibit-bibit terbaik penyanyi dangdut Provinsi Kepulauan Babel, bisa melaju ke babak yang lebih baik lagi.

Baca Juga:  Dua Polisi Aktif Diringkus Kasus Narkoba.

Panitia pelaksana FKD, DPD PAMMI, mencari bakat putra putri daerah di malam grand final, Sabtu (26/9/2020) malam nanti, adalah penentuan peserta kontestan. Siapa yang terbaik untuk menuju ke ajang musik Melayu Dangdut ke kancah Nasional dan bisa membawa nama baik tanah kelahirannya, serta mempromosikan Provinsi Kepulauan Babel yang indah akan wisata pantai.

Baca Juga:  Kapolres Kampar Temui Masyarakat Desa Koto Aman dan Sampaikan Himbauannya

Terselenggaranya ajang FKD session lll di Desa Kace Timur di saat Kepala Desa (Kades) dijabat oleh Amir berserta dukungan seluruh masyarakatnya.
Patut kita banggakan, bila acara ini sukses diselenggarakan di Desa Kace Timur.

Amir menyatakan, terimakasih kepada seluruh panitia pelaksana kegiatan FKD.”Kegiatan ini bisa terselanggarakan di desa kami. Ini satu kehormatan bagi masyarakat kami. Ini momen terbaik untuk Desa Kace Timur. Sehingga kami bisa mempromosikan Desa Kace Timur,” tuturnya.

Baca Juga:  Oknum Pendamping PKH, Berinisial "SDH", Diduga Gelapkan Uang KPM Warga Desa Kemiri

Amir juga mengucapkan, rasa terimakasihnya, kepada seluruh para peserta, para tamu undangan, protokol kesehatan dan panitia penyelenggara FKD di Desa Kace Timur.”Saya berharap selalu mengikuti protokol kesehatan dengan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak),” ujarnya.

Laporan: Andi Prancis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *