Situbondo | Detikkasus.com – GKH (Gerakan Kemurnian Hati) SABAR (Saatnya Bagi Rejeki) awal pertama melakukan Baksos (Bakti Sosial) yang disambut gembira oleh penerima.
Kali ini pemberian Baksos berlokasi di 2 titik yaitu Jl. Semeru RT. 01 RW. 12 dan Jl. G. Arjuno RT. 01/03 RW. 13 Lingk. VI Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo, Jatim. Selasa, (14/08/2018) sekitar pukul 15.00 Wib sampai selesai.
Kegiatan bagi bagi sembako kaum dhuafa dan fakir miskin turut hadir Saiful Bahri alias Ipank (Ketua GKH), Fauzi (Sekretaris), Fatoni Ahmat (Bendahara), Nia, Ila, Moh. Al Hafiz dan Dwi Atmaka (Aka).
Semoga memberikan berkah bagi kita semua dan semoga bermanfaat serta membantu khususnya kaum Dhuafa dan Fakir Miskin.
Mbah Endi, (78) Jl. Semeru RT. 01 RW. 12 Kelurahan Mimbaan mengatakan, “Saya senang sekali sudah mendapatkan sembako. Dan berharap agar yang memberikan sembako dilancarkan rejekinya dan diberikan kesehatan”, katanya dengan senyum ikhlasnya.
“Saya tidak lupa juga ucapkan terima kasih kepada donatur yang sudi memberikan sembako kepada saya. Semoga kegiatan ini tetap dilaksanakan”, harap salah satu penerima Sembako lainnya Mbok E’eng (60), Jl. G. Arjuno RT. 01 RW. 13 Kelurahan Mimbaan.
Salah satu penerima Baksos, Mbah Tima, (83) Jl. G. Arjuno RT. 03 RW. 13 Kelurahan Mimbaan mengucapkan banyak-banyak bersyukur dan berterima kasih kepada GKH. Karena sangat membantu kebutuhan sehari-hari berupa Sembako.
Mbah Tima yang menututi saksi sejarah kemerdekaan Indonesia pada zaman penjajahan Jepang ini berulang mengucapkan.
“Sangat berterima kasih dan mendo’akan rekan-rekan GKH. Semoga sehat selalu banyak rezeki dan juga panjang umur”, ucapnya dengan penuh kegembiraan.
Saat di konfirmasi di lokasi Saiful Bahri alias Ipank, Ketua GKH kepada S One menjelaskan bahwa.
“Giat hari ini Selasa, (14/08/2018) ada puluhan sembako yang diberikan untuk kaum dhuafa dan fakir miskin, alhamdulillah berjalan lancar dan sukses. Saya berterimakasih atas kekompakan rekan-rekan semua yang turut mensukseskan kegiatan Baksos ini”.
Sementara itu, Dwi Atmaka Kabid Humas GKH kepada Tim S One mengatakan bahwa.
“Syukur Alhamdulillah, saya sangat senang sekali melihat senyuman yang ikhlas mereka (kaum Duafa dan Fakir miskin)”, ucapnya.
Aka panggilan akrabnya menambahkan, “Dengan kita berbagi, hal ini tidak akan mengurangi rejeki kita. Malahan rejeki kita ditambah”, tandasnya dengan penuh senyuman yang sekaligus Ketua S One. (P4)