Gedung Pelayanan Polres Tuban diresmikan, Bupati Huda : Fasilitas Lengkap Sesuai Standar.

Senin, 10 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Tuban

Bupati Tuban bersama Kapolres dan Ketua DPRD Kabupaten Tuban meresmikan Gedung Pelayanan Sanika Satyawada Polres Tuban, Senin (10/02/2020). Peresmian ini turut disaksikan Wakil Bupati Tuban dan jajaran Forkopimda Tuban. Pada kesempatan ini juga dilakukan penyerahan perlengkapan sekolah serta santunan kepada siswa dan anak yatim piatu.

Kegiatan ini juga dihadiri Kepala Kantor Kemenag Tuban; Kepala BNNK Tuban; Kepala Lapas kelas IIB Tuban; pimpinan OPD; Ketua MUI; PJU Polres dan Kapolsek; pimpinan organisasi kemasyarakatan dan keagamaan di kabupaten Tuban.

Seusai peninjauan, Bupati Tuban, H. Fathul Huda menyampaikan gedung ini menjadi salah satu peninggalan yang sangat bernilai. Peresmian ini juga membawa rasa haru dan bangga tersendiri. Menurutnya, peresmian yang dibarengi dengan santunan anak yatim juga merupakan suatu kegiatan yang luar biasa.

Baca Juga:  Bupati Tuban Kunjungi Diskominfo

Bupati Tuban mengaku sempat meragukan pembangunan gedung dapat sesuai rencana karena dikejarkan pada P-APBD tahun 2019. “Alhamdulillah dapat selesai tepat waktu dengan fasilitas lengkap sesuai dengan standar,” ungkapnya. Hal tersebut menjadi pelajaran bahwa pembangunan yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh dan perencanaan yang baik akan dapat selesai tepat waktu. Keberadaan gedung ini sangat representatif dan berguna untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih memuaskan.

 

Bupati Huda menerangkan keberhasilan kinerja ditunjang dengan hubungan dan komunikasi yang harmonis. Sinergitas yang terjalin kuat akan menjadi percontohan bagi masyarakat. Selain itu, dapat meminimalisir perselisihan serta mampu menyelesaikan permasalahan dengan lebih komprehensif.

Orang nomor satu di Bumi Wali ini menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kinerja Polres Tuban di bawah komando Kapolres AKBP Nanang Haryono yang mampu menekan produksi dan peredaran miras hingga ke pelosok kabupaten Tuban. “Semoga ditempat kerja baru, AKBP Nanang Haryono mendapatkan barokah serta meraih karir yang lebih tinggi,” harapnya.

Baca Juga:  Bhabin Tampekan Melaksanakan Sambang Desa Pastikan Situasi Tetap Aman

Hal senada juga diungkapkan Ketua DPRD Kabupaten Tuban, H. M. Miyadi, S.Ag., MM., yang memberikan apresiasi atas kinerja jajaran polres Tuban selama ini. Kapolres Tuban bersama personil dinilai mampu bersinergi dengan Pemkab Tuban, DPRD Tuban, tokoh agama dan masyarakat.

Miyadi berharap dibangunnya gedung pelayanan ini dapat dimanfaatkan untuk melayani masyarakat sebaik-baiknya. Sehingga masyarakat merasa puas dengan pelayanan polres.

Sementara itu, Kapolres Tuban, AKBP Nanang Haryono, SH., S.I.K., M.Si., mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemkab Tuban dalam pembangunan gedung pelayanan ini. Pembangunan gedung ini menggunakan dana hibah P-APBD tahun 2019 sebesar 4 milyar dan memakan waktu 3 bulan. Dana tersebut mencakup bangunan dan kelengkapannya.

Baca Juga:  Kasus Judol Di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri

“Pengerjaan bangunan terus dipantau pembangunan dapat sesuai rencana dan selesai tepat waktu,” jelasnya. Gedung ini nantinya akan dimanfaatkan untuk Bhabinkamtibmas; Satlantas; Satres Narkoba; sarana prasarana; pelayanan SIM, STNK, dan BPKB.

AKBP Nanang Haryono menjelaskan pada tahun 2021, status Polres Tuban akan berganti menjadi Polresta Tuban. Ini menjadi prestasi bagi personil polres dan kebanggaan bagi masyarakat Tuban karena hanya Tuban yang memperoleh status Polresta diantara 3 Mapolres di wilayah Karasidenan Bojonegoro (Lamongan, Bojonegoro, Tuban).

Kapolres Tuban pada kesempatan ini juga memohon ijin untuk pamit dan bertugas di tempat yang baru. Kapolres Nanang berterimakasih atas kerja sama yang terjalin selama ini. “Saya mohon maaf jika dalam memberikan pelayanan selama ini masih ada kekurangan dan kesalahan,” pungkasnya. (Imam/mct)

Berita Terkait

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 
Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas
Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.
Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi
Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.
PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri
Polda Metro Jaya, Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga Jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 07:01 WIB

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.

Kamis, 7 November 2024 - 06:58 WIB

Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.

Kamis, 7 November 2024 - 06:57 WIB

PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB