Forkopimcam, EMCL dan Elemen Masyarakat Gayam Tanam Bibit Jambu Air dan Kelor

Jumat, 28 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro l Detikkasus.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Gayam menggelar aksi tanam pohon bersama sejumlah elemen masyarakat. Sebanyak 300 bibit tanaman jambu air dan kelor ditanam di kebun Agrowisata Desa Brabowan, Kecamatan Gayam, Jumat (28/1/2022).

Kegiatan tanam pohon diikuti oleh berbagai lembaga seperti Karang Taruna Kecamatan Gayam, LSM LIMA2B, Ademos, Fospora, dan Pusat Inkubasi Bisnis (PIB) Bojonegoro). Selain itu, hadir juga perwakilan manajemen dan karyawan ExxonMobil Cepu Limited (EMCL).

“Kita ingin Kecamatan Gayam memiliki lebih banyak ruang terbuka hijau. Oleh karena itu, kita harus terus merawat apa yang telah kita tanam,” ucap Camat Gayam, Agus Haryana Panca Putra.

Baca Juga:  Sambung Tali Asih Bupati Bojonegoro Serahkan Bansos kepada Ratusan Anak Yatim

Menurut dia, acara tanam bibit jambu air dan kelor ini ini merupakan bukti nyata sinergi antara pemerintah, masyarakat dan EMCL yang menjadi Operator Lapangan Minyak Banyu Urip.

“Terima kasih kepada EMCL yang terus mendukung Pemerintah dan membantu masyarakat,” imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, kegiatan penghijauan ini merupakan bagian dari Program Dukungan Pengembangan Ruang Terbuka Hijau di Kabupaten Bojonegoro tahun 2021. Program yang diinisiasi oleh EMCL ini dilaksanakan oleh LSM Alas Institute.

Sebagai pendamping Program Pengembangan Masyarakat (PPM) EMCL, Alas Institute sudah melaksanakan program sejak September 2021 hingga Januari 2022. Program penghijauan dilakukan di 9 desa dari 5 kecamatan.

Baca Juga:  Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 77 Polres Bener Meriah Gelar Olah Raga Bersama TNI-POLRI

“Kita menanam 2.950 pohon. Mulai Mahoni, Trembesi, Gayam, Beringin, Sono Keling, Jambu Air, Klengkeng, Kelor, Srikaya, Sawo, dan Nangka,” ungkap External Affairs Manager, Ichwan Arifin.

Menurut Ichwan, selain dengan Forkopimcam EMCL juga bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bojonegoro. Untuk sebaran tanaman ditentukan berdasarkan koordinasi dan arahan Bupati Bojonegoro melalui DLH.

Yakni di Kecamatan Baureno meliputi Desa Baureno dan Desa Gunungsari; Kecamatan Kapas meliputi Desa Kedaton dan Desa Ngampel; dan Kecamatan Padangan yakni di Desa Ngasinan.

Baca Juga:  Polsek Sintang Kota, Wujudkan Kemitraan Bhabinkamtibmas sambang Warga di Desa Binaannya

Sedang di Kecamatan Gayam meliputi Desa Gayam, Desa Brabowan, dan Desa Sudu; dan Kecamatan Temayang di Desa Kedungsari.

“Program ini mewujudkan Kabupaten Bojonegoro dengan vegetasi yang lebih baik,” pungkasnya.

Selain kegiatan tanam pohon, peserta juga diajak memetik jambu di Kebun Agrowisata Jambu Kristal Desa Brabowan.

Kepala Desa Brabowan, Adi Sucipto mengaku gembira dengan adanya kegiatan penghijauan ini. Selain menambah semangat karang taruna pengelola kebun, juga sekaligus mempromosikan potensi wisata desa.

“Apresiasi kepada EMCL dan Pemkab Bojonegoro. Semoga desa kami terus berkembang dan maju dengan dukungan dan sinergi seperti ini,” tuturnya. (Imam)

Berita Terkait

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit
Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak
Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024
Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah
Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok
Pj Bupati Cirebon terima Audiensi Serikat Buruh bahas Mekanisme Penetapan Upah Minimum 2025
Bappelitbangda Kabupaten Cirebon gelar Anugerah Lomba Inovasi 2024
Pemkab Cirebon Fokus Kembangkan Sektor Gula dan Wisata Edukasi

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 21:15 WIB

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Jumat, 22 November 2024 - 11:20 WIB

Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak

Jumat, 22 November 2024 - 10:50 WIB

Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024

Jumat, 22 November 2024 - 10:47 WIB

Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah

Kamis, 21 November 2024 - 10:36 WIB

Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok

Berita Terbaru