Farewell Parade dan Pisah Sambut Kapolres Indramayu

Rabu, 17 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indramayu l Detikkasus.com – Polres Indramayu jajaran Polda Jabar menggelar acara Farewell Parade dan Pisah Sambut, Kapolres baru setelah sebelumnya dilakukan serah terima jabatan dari AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., kepada AKBP Ari Setyawan Wibowo, S.H., S.I.K., M.Si.

Detikkasus.com Rabu 17 Juli 2024

Acara tersebut berlangsung di Mako Polres Indramayu dengan dihadiri oleh para pejabat utama dan jajaran Kapolsek, Rabu (17/7/2024)

Kedatangan Kapolres Indramayu yang baru, AKBP Ari Setyawan Wibowo, disambut dengan pedang pora, sebuah tradisi kehormatan dalam menyambut pejabat baru di lingkungan Kepolisian Resor Indramayu.

Baca Juga:  Wabah DBD Meningkat Drastis di Beberapa Daerah, Camat dan Kapolsek Kedokan Bunder Indramayu lakukan Langkah Antisipatif

AKBP M. Fahri Siregar, mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh jajaran dalam melaksanakan dan menjalankan program pemerintah selama ia menjabat.

“Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan selama ini. Selain itu, saya tidak luput dari kesalahan, karena itu saya secara pribadi meminta maaf jika saya memiliki kesalahan kepada seluruh rekan-rekan,” ujar AKBP M. Fahri Siregar.

Baca Juga:  Kapolres Indramayu harus bisa Membuktikan Kinerjanya biar Masyarakat Percaya kepada Instansi Polri

Sementara itu, Kapolres Indramayu yang baru, AKBP Ari Setyawan Wibowo, menyampaikan harapannya untuk dapat bekerja sama dengan seluruh elemen masyarakat dan stakeholder di Indramayu.

“Pada kesempatan ini saya izin bergabung menjadi warga masyarakat Indramayu. Kami mohon bantuan dari seluruh stakeholder serta seluruh elemen masyarakat untuk dapat membantu kami bekerja secara maksimal untuk menjaga kondusivitas di wilayah hukum Indramayu,” kata AKBP Ari Setyawan Wibowo didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Baca Juga:  Polres Indramayu Didukung untuk Proses Hukum Kepala Desa Pengancam Wartawan

Ia juga menekankan pentingnya kerja sama dalam pelaksanaan tugas, yang diharapkan akan berdampak positif pada pembangunan Kabupaten Indramayu ke depan.

Dengan adanya sinergi, ke depan kami juga ingin mendapatkan masukan dan kritik dari warga masyarakat untuk perbaikan kami dalam pelaksanaan tugas sebagai Kapolres Indramayu.

“Sekali lagi, kami izin titip diri bergabung menjadi warga masyarakat Indramayu untuk menjaga keamanan di Indramayu,”
( Warsana)

Berita Terkait

Polresta Cirebon gelar Apel Serpas Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024
Menuju Pilkada Damai 2024, Polres Tanjab Barat kerahkan Pasukan Sebanyak 246 Personil
Kapolresta Cirebon kunjungi Kebun Melon ‘Milik Pak Herman’
Kapolresta Cirebon hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pilkada Serentak 2024 Kapolresta Cirebon
Polresta Cirebon bagikan Bibit Cabai, Ikan, dan Bioflok di Desa Trusmi Kulon
Polresta Cirebon gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
Polres Tanjab Barat Kerahkan 234 Personel Gabungan pada Pilkada 2024
Wong Dermayu Ngucap aken Selamat atas Dilantiknya Komjen Pol Ahmad Dofiri sebagai Waka Polri yang Baru

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 15:21 WIB

Polresta Cirebon gelar Apel Serpas Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 11:35 WIB

Menuju Pilkada Damai 2024, Polres Tanjab Barat kerahkan Pasukan Sebanyak 246 Personil

Minggu, 24 November 2024 - 21:25 WIB

Kapolresta Cirebon kunjungi Kebun Melon ‘Milik Pak Herman’

Minggu, 24 November 2024 - 18:22 WIB

Kapolresta Cirebon hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pilkada Serentak 2024 Kapolresta Cirebon

Jumat, 22 November 2024 - 10:45 WIB

Polresta Cirebon bagikan Bibit Cabai, Ikan, dan Bioflok di Desa Trusmi Kulon

Berita Terbaru

Berita Terkini

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:09 WIB