Detikkasus.com | Pelalawan – Pada upacara hari kesadaran nasional kali ini Danramil 09/Langgam menjadi Irup, bertempat di halaman kantor Camat Pangkalan Kerinci tanggal 17 Juli 2019 pukul 08.00 Wib.
Hadir pula pada upacara kali ini Camat Pangkalan Kerinci,Kapolsek Pangkalan Kerinci, Sekcam Pangkalan Kerinci, Para Kanit Polsek pangkalan Kerinci,Para kasi Kecamatan Pangkalan Kerinci, Lurah dan Kades se Kecamatan, Pangkalan Kerinci ,Kepala Puskesmas se Kecamatan Kerinci.
Dalam amanatnya Danramil 09/langgam memnyampaikan,bahwa
saat ini sudah dibentuk tim Satgasgab Karhutla,untuk di wilayah Koramil 09/langgam. Dan ada terdapat 2 tim yang ditempatkan di Kecamatan Pankalan Kerinci dan Kecamatan Langgam.
Danramil 09/Langgam juga menjelaskan apa yang menjadi tugas pokok Satgasgab yang di bentuk.”Tugas pokok Satgasgab ini di titik beratkan pada pencegahan titik api bukan pada pemadaman, kegiatan yg dilaksanakan diantaranya melaksanakan patroli rutin dan sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar .
Beliau juga mengajak masyarakat untuk mendukung dan berpartisipasi dalam penanganan Karhutla.”Saya berharap dan juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung dan berpartisipasi dalam penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan(Karhutla)”, tegas Danramil 09/Langgam, Kapten Arh Kharidon Sitio.(Harris)