Dukung Kenaikan BBM, Paguyuban Karya Muda Peduli Minta Subsidi Harus Tepat Sasaran

Bojonegoro l Detikkasus.com – Pemerintah secara resmi mengumumkan pengalihan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM). Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), di Istana Merdeka, Jakarta dikutip dari laman website https://setkab.go.id/ .

Paguyuban Karya Muda Peduli (PKMP) Bojonegoro menyampaikan mendukung sepenuhnya kebijakan pemerintah terkait penyesuaian harga BBM bersubsidi dengan tujuan pemulihan ekonomi rakyat. Namun dengan tegas PKMP, meminta pemerintah agar pengalihan subsidi BBM ini bisa diberikan kepada masyarakat secara tepat sasaran.

Baca Juga:  Dugaan Penyulingan Minyak Mentah Solar ilegal di Kedewan Bojonegoro Beraktivitas belum di endus Polisi

“Saya selaku ketua PKMP mendukung sepenuhnya apa yang menjadi kebijakan pemerintah. Pemerintah tentu sudah menghitungnya, namun yang kami harapkan agar pengalihan subsidinya bisa tepat sasaran kepada keluarga kurang mampu sehingga menjaga daya beli masyarakat,” ucap ketua PKMP, Ugik Sugiharto kepada awak media, Sabtu(4/9/2022).

Baca Juga:  Pucuk Dicinte Ulampun Tibe, Sanggar Tuah Sekate Ikut Serta, Pawai Budaye Khas Melayu

Ketua PKMP, Ugik Sugiharto berharap pengalihan subsidi bisa tepat sasaran kepada keluarga kurang mampu.

Baca Juga:  Polisi Bagi Takjil Sambil Berikan Himbauan Tertib Berlalu Lintas

“Tentunya berharap bisa terus menggerakkan ekonominya, sebagai dampak kenaikan harga BBM, seperti BLT dan bantuan lainnya,” pungkas Ugik panggilan akrabnya. (Andri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *