DPD LPLHI-KLHI Kampar Sumbang Setetes Darah Dalam Kegiatan Bakti Sosial Karang Taruna Tapung Hilir.

Detikkasus.com |Tapung hilir – Riau

Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Penyelamat Lingkungan Hidup Indonesia – Kawasan Laut, Hutan dan Industri (DPD LPLHI-KLHI) Kabupaten Kampar turut berperan serta dalam kegiatan Bakti Sosial Karang Taruna Kecamatan Tapung hilir.

Salah satu kegiatan Bakti Sosial yang diadakan dalam rangka memperingati Bulan Bakti Karang Taruna ke 60 sekaligus menyambut Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2020 adalah kegiatan donor darah yang diadakan diaula Desa Kota garo Kecamatan Tapung hilir Kabupaten Kampar.

Baca Juga:  Sambut Hut RI ke-74, Plh Bupati Resmi Buka Pertandingan Bola Voly Antar OPD

Pengurus DPD LPLHI-KLHI Kampar yang terdiri dari Ketua DPD Mohd.Irwan, Sekretaris DPD Nefrizal Pili, Bendahara DPD Firnando Hutagaol S Pt dan Kepala Divisi Investigasi Pajar Saragih memberikan setetes darahnya demi kemanusian melalui kegiatan Donor Darah.

Hal ini disampaikan Pengurus DPD LPLHI-KLHI Kab.Kampar melalui Sekretaris DPD Nefrizal Pili kepada media seusai mendonorkan darahnya bersama pengurus lainnya, Senin (26/10/2020).

Nefrizal Pili selaku Sekretaris DPD LPLHI-KLHI Kab.Kampar mengatakan, sebagai Lembaga Penyelamat Lingkungan yang baru di Kabupaten Kampar, kami siap bersinergi dengan semua pihak, dan berperan serta dalam semua aspek termasuk salah satunya mendukung kegiatan adek-adek kami Karang Taruna Kecamatan Tapung hilir dalam mengadakan kegiatan Bakti Sosial dan kegiatan kemanusiaan seperti melakukan donor darah dan pembagian masker kepada warga sekitar “Ungkapnya.

Baca Juga:  KPID Riau Apresiasi Radio Swara Kampar

Dan dalam kegiatan donor darah ini dari 5 orang Pengurus DPD LPLHI-KLHI Kampar yang bisa mendonorkan darahnya ada 4 orang, sementara 1 orang lagi tidak memenuhi syarat untuk melakukan donor darahnya “ucap Nefrizal lagi.

Baca Juga:  Unit Reskrim Polsek Kampar Kiri Amankan Seorang Pelaku Narkoba di Desa Sungai Liti

Selain mendonorkan darah pengurus LPLHI-KLHI Kampar ikut serta dalam membagikan masker kepada warga sekitar dan ikut melaksanakan gerakan peduli sampah, dimana ini merupakan tugas, pokok dan fungsi kami sebagai Lembagi Swadaya Masyarakat yang cinta terhadap lingkungan, diharapkan dengan gerakan peduli sampah bersama Karang Taruna Kecamatan Tapung hilir timbul kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan “Tutup Nefrizal Pili kepada media. (Pjr.S /Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *