Door To Door, Babinsa Dan SWK Koramil Sumberejo Bagikan Paket Sembako Untuk Warga Terimbas Covid-19

Rabu, 29 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com l Bojonegoro –    Wujud kepedulian sesama, dan keprihatinan terhadap masyarakat terdampak secara ekonomi akibat pandemi coronavirus disease 2019 atau covid-19, jajaran TNI Koramil 09/Sumberejo, Kodim 0813 Bojonegoro, Jawa Timur, bersama anggota Saka Wira Kartika menggelar bakti sosial pembagian 48 paket sembako bagi warga kurang mampu yang terimbas covid-19.

Danramil 0813-09/Sumberejo Kapten Inf Riyanto, melalui pesan tertulisnya menyampaikan bahwa pemberian paket sembako tersebut, menyasar 48 warga kurang mampu di 8 desa diwilayah Kecamatan Sumberejo yang meliputi Desa Ngampal, Tlogohaji, Sambongrejo, Kedungrejo, Butoh, Jatigede, Pekuwon dan Desa Sumberejo.

Baca Juga:  Sebagai Bentuk Kepedulian Kapolsek Tejakula dan Anggota Melayat ke Rumah Masyarakat Yang Meninggal Dunia Dengan Gantung Diri

 

Adapun paket sembako tersebut, terdiri dari beras 3 kg, telur 10 butir, mie instant 10 bungkus, minyak goreng 1 liter, 1/2 kg gula pasir, serta 1 bungkus kecap. Dan pembagiannya dilakukan secara door to door langsung ke rumah-rumah warga penerima manfaat bantuan.

“Alhamdulilah terkumpul shodaqoh dari rekan-rekan anggota koramil dan adik-adik Pramuka SWK sebagai wujud kepedulian dan rasa empati bersama dalam membantu meringankan beban warga kurang mampu yang terdampak langsung akibat pandemi covid-19,” ungkapnya, Rabu (29/4/2020).

Baca Juga:  Patroli Menyambangi Minimarket Indomaret Pesan Pawas Hati Hati Terhadap Penipuan

Selain itu kegiatan bakti sosial tersebut, dilakukan sebagai sarana ibadah di bulan suci Romadhon. Terlebih dalam kondisi yang sulit seperti sekarang ini.

“Dengan harapan adanya peran aktif dan kesadaran semua elemen masyarakat untuk bersatu dalam penanganan penyebaran virus corona”, tambahnya.

Baca Juga:  Antisipasi Kekeringan, BPBD Bojonegoro Gelontorkan Anggaran 200 Juta Rupiah Untuk Air Bersih

Sementara turut dalam mendampingi kegiatan bakti sosial ini, Sekretaris Desa (Sekdes) Margoagung, Ainul Wahab, atas nama pemerintah desa menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada jajaran TNI Koramil 0813-09/Sumberejo dan anggota Saka Wira Kartika yang turut peduli kepada masyarakat kurang mampu khususnya di Desa Margoagung.

“Terima kasih semoga bantuan ini bermanfaat. Serta mudah-mudahan wabah virus corona ini berakhir dan keadaan cepat kembali pulih seperti semula,” pungkasnya. (Her)

Berita Terkait

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 
Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas
Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.
Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi
Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.
PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri
Polda Metro Jaya, Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga Jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 07:01 WIB

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.

Kamis, 7 November 2024 - 06:59 WIB

Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi

Kamis, 7 November 2024 - 06:58 WIB

Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.

Berita Terbaru