PONOROGO I detikkasus.com – Bantuan Sumur Ekplorasi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang di bawa oleh Anggota Komisi V DPR-RI Dapil VII Jawa Timur dari fraksi NasDem, Hj. Sri Wahyuni S.Sos akan segera terealisasikan di Desa Bungu Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo.
Sa’at ini tim ahli Badan Geologi Bandung bersama pelaksana dari PT. Geokarsa dan Kepala Desa Bungu juga jajaran perangkat Desa telah mensurvei tempat yang akan di kerjakan pengeboran sumur tersebut. Adapun pembangunan sumur Ekplorasi ini akan di mulai dalam mingu – minggu ini dan akan selesai di tahun 2020.
Sa’at di konfirmasi kordinator pelaksana proyek dari PT. Geokarsa, Aditya Yan Prasetya mengatakan bahwa sumur yang akan di bangun di Desa Bungu Kecamatan Bungkal ini adalah sumur Ekplorasi dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). “Program ini yang mengawal dari pusat ibu Hj. Sri Wahyuni Anggota Komisi V DPR-RI Dapil VII Jawa Timur. Adapun pembangunanya akan kami mulai minggu – minggu ini, semoga pekerjaan yang akan kami kerjakan bisa berjalan lancer, sukses dan tepat sasaran, “Terangnya.
Sementara itu Kepala Desa Bungu, Purnomo juga mengatakan sangat bersyukur dan dirinya mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Ponorogo terutama kepada ibu Hj. Sri Wahyuni Anggota DPR-RI yang telah mengawal program sumur ekplorasi sampai terealisasi di Desa Bungu ini. “Semoga dengan sumur ekplorasi ini, masyarakat Desa Bungu bisa tercukupi dari kebutuhan air bersih, “Terangnya.
Di kesempatan itu, Purnomo juga mengatakan, bahwa masyarakat di Desa Bungu ini, sebelumnya disetiap musim kemarau panjang selalu kekurangan air bersih, dengan di bangunnya sumur ekplorasi ini, di pastikan masyarakat Desa Bungu akan bisa tenang dan aman dari kebutuhannya.
Semenatara itu, Hj. Sri Wahyuni S.Sos Anggota Komisi V DPR-RI Dapil VII Jawa Timur sa’at di konfirmasi mengatakan, dirinya selaku wakil rakyat akan terus memperjuangan permasalahan yang ada, terutama dari masyarakat. Sehingga persoalan yang ada akan bisa teratasi. “Dengan adanya program ini, diharapkan permasalahan sulit air bersih dapat dikurangi sehingga setiap warga di Jawa Timur khususnya di Desa Bungu Ponorogo ini bisa mendapatkan haknya untuk menikmati air bersih,”Tandasnya.
Dalam tahap survei dari tim ahli Badan Geologi Bandung bersama pelaksana dari PT. Geokarsa dan Kepala Desa Bungu juga jajaran perangkat Desa juga terlihat kegembiraan masyarakat setempat dengan bersama – masa mengucapkan terima kasih di tujukan kepada ibu Hj. Sri Wahyuni S.Sos Anggota Komisi V DPR-RI Dapil VII Jawa Timur dan pemerintah Kabupaten Ponorogo. (Fadhil/Anang Sastro).