Dinas Pertanian Bersama KPH Indramayu Gelar Sosialisasi Pembukaan Rekening Program Kedelai Anggaran Refocusing APBN 2017

Indonesia – Propinsi Jabar – Kabupaten Indramayu, detiklasus.com – Dalam rangka memperkuat Swasembada Kedelai dan meningkatkan kesejahteraan Masyarakat Tani, Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Indramayu bekerjasama dengan Perum Perhutani KPH Indramayu Divisi Regional Jawa Barat dan Banten (Janten) Pada hari Kamis (10/8) melaksanakan Sosialisasi Pembukaan Rekening di Bank BRI untuk program Kedelai Anggaran Refocusing APBN 2017.

Kegiatan Sosialisasi Tersebut di Pusatkan di Kantor KPH Indramayu. tepatnya di Jalan Gatot Subroto Desa Karang malang Kecamatan Indramayu Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga:  Rutinitas Personil Polsek Sukasada di Pagi Hari Melaksanakan Pengaturan Arus lalulintas di Simpang Tugu Tri Yuda Sakti

Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat.lr.H.Takmid.MM. di hadapan Pengurus Kelompok Kerja (Pokja) menjelaskan. Bantuan dari pemerintah ini,untuk budidaya kedelai yang menggunakan anggaran Refocusing APBN 2017 dan bantuannya di berikan dalam bentuk uang yang di transper langsung ke Rekening kelompok kerja (Pokja) namun bantuan tersebut di berikan oleh Pemerintah bukan cuma-cuma tapi harus di gunakan betul-betul membeli sarana produksi (Saprodi) untuk budidaya kedelai. jelasnya.

Baca Juga:  HUT RI Ke 74 Kapolres Ponorogo Pimpin Ziarah Makam Nasional

lebih lanjut lagi. H. Takmid mengatakan. Kelompok Kerja (Pokja) sebagai Penerima Bantuan Program Kedelai harus bersedia Swadaya untuk menambah kekurangan biaya-biaya lainnya, seperti saat ini,melaksanakan penanaman kedelai di musim tanam ini harus bersedia membeli solar untuk mesin pompa dan Pokja harus betul-betul mengurus tanaman kedelai sampai Panen.katanya.

H. Takmid.Menambahkan.pengurus Pokja di saat menyalurkan bantuan Sarana Produksi untuk budidaya kedelai kepada Petani anggotanya harus membuat tanda terimanya dan juga pokja harus membuat laporan kegiatan penanaman kedelai agar pokja tidak di sebut Fiktip kegiatannya.pungkasnya.

Baca Juga: 

Dalam kegiatan tersebut,terlihat ADM KPH Indramayu,Kabid Tanaman Pangan Distan Indramayu,KSS PHBM KPH Indramayu, Kasi PHBM KPH Indramayu, Kepala BKPH Haurgelis,Kepala BKPH Jatimunggul,Kepala RPH Sukaslamet 2, Ketua LMDH Sri Mekar,Kepala RPH Sukaslamet 1,Bendahara LMDH Wana Jaya, Ketua LMDH Jaga Mulya,dan Para Pengurus Pokja. (Jayas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *