Diduga Tak Sesuai Spek, Pembangunan Jalan Desa Betara Makmur Dipersoal

Detikkasus.com l Tanjab Barat – Pelaksanaan pembangunan fisik jalan di Desa Betara Makmur, Kecamatan Kuala Betara, Kabupaten Tanjung Jabung (Tanjab) Barat, Provinsi Jambi, disoal.

Diduga menyalahi spek. terlihat dari kualitas pembangunan lantai jalan, yang didanai dari dana desa anggaran 2022.

”Kalau dilihat pekerjaan di lapangan, kualitasnya buruk. Bisa jadi campuran semennya tidak sesuai dengan RAB,” kata salah satu warga yang meminta namanya tidak disebutkan, sambil menunjuk lokasi proyek, Jumat (1410/2022) di Tanjab Barat.

Baca Juga:  Kapolsek Idi Tunong Polre Aceh Timur Kawal Kegiatan Pasar Murah.

Hasil pemantauan wartawan di lokasi, Kamis (13/10/2022) kemarin, pembangunan peningkatan jalan usaha tani, terletak di tengah area perkebunan.

Baca Juga:  Syufrayogi Syaiful S. IP Siapkan Langkah Utamakan masyarakat

Terlihat di lokasi kondisi pekerjaan yang belum lama rampung sudah rusak.

Seketaris Desa (Sekdes) Betara Makmur Yani, tidak banyak komentar, bahkan ia melempar persoalan tersebut ke bidang Kasi Kesejahteraan (Kesra).

Terkait masalah keretakan jalan yang baru selesai dikerjakan, Sekdes dengan santai menjawab hal itu biasa kalau sambungan itu selalu patah .

Baca Juga:  Bupati Humbahas Mutasi Direktur RS Doloksanggul menjadi UPT Puskesmas Sigompul

Sementara Kasi Kesejahteraan (Kesra) Desa Betara Makmur, belum berhasil untuk dikonfirmasi, karena lagi menghadiri acara di kantor camat.

Menyikapi hal ini, beharap inspektorat, Tipikor dan kejaksaan di wilayah hukum Tanjab Barat, mengusut proyek pembangunan jalan desa tersebut. (BEN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *