Detikkasus.com | Tuban, – Inisial AJ (26) pemuda asal Desa Miyono Rt.06 Rw.02 Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro, Provinsi Jawa Timur ditemukan tewas di Sungai Bengawan Solo Turut Desa Mojoagung Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, Jatim, Senin (25/4) petang.
Kapolsek Soko Iptu Khoirul Amad, SH. mengatakan, berdasarkan laporan dan keterangan para saksi, AJ (korban), jenazahnya ditemukan mengapung di sungai bengawan solo turut Desa Mojoagung – Soko.
“Awalnya, Jumat (22/4) lalu, korban pergi meninggalkan rumah menggunakan Sepeda Motor Honda Beat Warna Putih Nopol.: S-2833-AQ, korban tak kunjung pulang ke rumah, setelah itu keluarga korban mengetahui postingan dari Facebook (FB) yang memposting sepeda motor yang digunakan korban ditinggalkan diatas jembatan Kali Ketek Bojonegoro, kemudian keluarga korban mencari korban dan tidak kunjung ketemu diduga korban bunuh diri lompat dari atas jembatan ke Bengawan Solo”, terang Kapolsek saat dikonfirmasi detikkasus.com via ponsel (25/4) malam.
Selanjutnya, kata Kapolsek, pada hari Senin, 25 April 2022, Pukul 17.00 WIB, salah seorang saksi, Sumadi saat itu sedang menambang, mengetahui mayat terapung di pinggir Bengawan Solo.
“Saksi menghubungi pihak Kepolisian dan perangkat desa, tindakan Kepolisian melakukan olah TKP dan melakukan evakuasi korban bersama BPBD Kab Tuban, sekira pukul 18.00 WIB. korban berhasil di evakuasi dari Sungai Bengawan Solo,” lanjut Kapolsek.
Dari hasil pemeriksaan oleh tenaga medis tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan ataupun tindak pidana lain,
“Menurut keterangan keluarga, korban mengalami depresi karena putus cinta, selanjutnya keluarga korban membuat surat pernyataan menolak untuk dilakukan otopsi dan tidak menuntut atas kematian korban karena bukan akibat tindak pidana, kemudian korban diserahkan kepada keluarga untuk dikebumikan,” tutup Iptu Khoirul Amad. (Imam)