Detik Kasus | Puskesmas Kepung Kediri Dilalap Sijago Merah “Diduga Karena Korsleting Listrik”.

Kediri, Detikkasus.com – UPTD Puskesmas di Dusun Karang dinoyo Desa Kepung Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri di lalap Si Jago merah,akibatnya beberapa barang berharga milik Puskesmas ludes terbakar,kerugian material ditaksir mencapai puluhan juta Rupiah.

Menurut Azam Dardiri (25), dan Siti Alpiah (37),serta Edi Susanto (47) Seorang saksi Kejadian menuturkan,Kejadian tersebut berawal sekitar Pukul 06.30 WIB, Saat Ia berangkat Kerja Ke Puskesmas setelah tiba di Puskesmas Ia melihat Kebakaran di Ruangan Apotek ,Padahal saat Kejadian Kondisi Listrik diruangan tersebut dalam keadaan mati.

Tidak hanya itu Posisi barang diruangan juga banyak yang terbakar, di antaranya yaitu,1 set Komputer Merek Asus,2 meja Panjang,2 kursi merah,1Lemari Obat,1meja obat serta arsip obat di dalam almari dan di atas meja,1 buah kibas angin,2 kursi tunggu,1 mesin blender obat,1Pres resep obat,1 tempat sampah Semuanya ludes terbakar dan tidak bisa di selamatkan,”Ujarnya.

Kapolsek Kepung AKP Sulistio,SH saat dikonfirmasi mengatakan,Memang benar telah terjadi kebakaran di Puskesmas Kepung pada Jum,at Sore Kemarin, akibat Pristiwa itu Pihak Puskesmas mengalami kerugian materil Uang sebesar kurang lebih Rp 21.850.000 sedangkan dari hasil olah TKP di Lokasi dugaan sementara akibat Konsleting arus listrik

 

Dalam Peristiwa tersebut tidak ada Korban Jiwa dan Api sendiri sudah dapat di kendalikan,dan untuk Proses Penyelidikan lebih Jauh sejumlah barang bukti di TKP kita amankan,”terangnya (17/06/2017).

AKP Sulistio. SH Menambahkan,Kejadian tersebut Pertama Kali di Ketahui Oleh PNS Puskesmas yang Pada saat itu sedang Piket,saat mengetahui kebakaran tersebut kemudian segera menghubungi Pihak kepolisian setempat.selang beberapa Waktu Kemudian pihak Polsek tiba di TKP dan bersama Pihak Puskesmas bahu membahu memadamkan api yang sedang melalap ruangan apotik beserta isinya tersebut. (Agg).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *