detikksaus.com | Mabes Polri-Polda Jateng-Polres Kudus, Sebuah gudang tebu milik Purwanto (40) di Desa Kandang Mas Kecamatan Dawe terbakar, Jumat (27/4) Siang.
Kebakaran gudang tebu milik Purwonto (40) warga Desa Kandang Mas Rt 1 Rw 15 Kecamatan Dawe Kudus tersebut, untuk kesekian kalinya yang menimpa gudang tebu di wilayah Kecamatan Dawe.
Menurut Kapolsek Dawe AKP Suharyanto, SH, menginjak musim kemarau gudang tebu di wilayah Dawe sering terjadi, hal tersebut disebabkan karena ampas tebu yang mengering sangat mudah terbakar.
“Kali ini terjadi lagi menimpa gudang tebu milik Bapak Purwanto,” terangnya
Lanjut kapolsek awal kejadian terbakarnya gudang tebu tersebut, ketika para pekerja sedang memproses giling tebu, tiba-tiba mereka melihat api berkobar dari arah gudang tebu bagian selatan, kemudian para pekerja dengan dibantu warga sekutar mencoba memadamkan api dengan alat seadanya, tetapi bahan ampas tebu dan gudang yang mudah terbakar, api semakin membesar.
Anggota Polsek Dawe yang mengetahui adanya laporan dari warga adanya kebakaran gudang tebu langsung menghubungi pemadam kebakaran dan mendatangi tkp
“Dengan mendatangkan pemadam dari BPBD Kabupaten Kudus, tidak lama kemudian api bisa dipadamkan,” ujarnya
“Atas kejadian tersebut, kerugian kebakaran gudang tebu tersebut diperkirakan sekitar Rp 80.000.000,-(Delapan Puluh Juta Rupiah),” pungkas Kapolsek. (Tim9/Jul)