Detikkasus.com | Propinsi Jatim – Kabupaten Banyuwangi, Minggu, 28/01/2018, Satpol PP Banyuwangi kembali menjaring Sekelompok Anak Punk dijalanan asal Pulau Bali. Pada saat menjalankan rutinitas Operasi Cipta Kondisi Sesuai amanat Perda No.11/2014. Tentang ketertiban Umum. di mulai pada pukul.12.00.Wib.
Yang mana pada saat itu Anak Punk tersebut sedang bergerombol di areal Patung Kuda Karang Ente, jumlah mereka sebanyak 8 Orang rata-rata usia mereka remaja dewasa. Bahkan salah satunya Supir dan Kernet Mobil.
Ketika akan digelandang ke Mako Satpol PP Banyuwangi, mereka sempat mau berlarian, akan tetapi sempat ditangkap semuanya. Akhirnya mereka semua di giring ke Mako Satpol PP Banyuwangi.
Proses penanganan Anak-Anak Punk tersebut, rambutnya digunting rapi karena rata-rata mereka semua rambutnya gondrong. Sesudahnya disuruh mandi dan diberikan pakaian selayaknya, karena mereka semua dalam keadaan lusuh.
Sesudah itu Anak-anak Punk tersebut didata dan di beri pembinaan. Mereka adalah YA. 20 Th. AS.19.Th. IM.19.Th. DS.19.Th. FY.19.Th. FR.15.Th. BM.15.Th. Dan RM.15.Th. Mereka semua berasal dari Pulau Bali, Kabupaten Jembrana.
Kalau di lihat dari rata-rata usia mereka sebagian besar sebenarnya sudah mengerti artinya bekerja. Hanya saja dari beberapa Anak Punk tersebut yang usianya masih di bawah umur, terpengaruh dengan kawannya yang sudah usia remaja. Sehingga diajak untuk bepergian ke Banyuwangi berjalan-jalan. Kemungkinan sesampainya di Banyuwangi mereka bingung tidak tentu arah. Sehingga mereka terlantar di Karang Ente, tempat mereka diamankan oleh para petugas keamanan Satpol PP Banyuwangi.
Satpol PP Banyuwangi berkoordinasi dengan Dinas Satpol PP Jembrana, untuk memulangkan Anak Punk tersebut ke tempat asalnya di Jembrana. Dan untuk kedepannya Satpol PP Banyuwangi saling bekerjasama untuk menanggulangi Anak-anak Punk yang berasal dari Bali, begitupun sebaliknya.
Selanjutnya Anak Punk tersebut di pulangkan ke tempat asalnya, diantar Petugas Satpol PP Banyuwangi dengan menumpangi Kapal Ferry sampai ketempat tujuan. Yaitu Kabupaten Jembrana. Bali. ( Ted ).