Indramayu, Detikkasus.com – Pemerintah Pusat melalui Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Indramayu terus mendorong petani yang tergabung dalam kelompok tani, Pada hari Senin (19/6) sebanyak 3 kelompok tani yang ada di Desa Temiyang Kecamatan Kroya Kabupaten Indramayu.Gelar tanaman kedelai anggaran APBN 2017.
Ketua Poktan’’ Guna Tani. Rayana.’’ mengatakan, pada hari ini di desa temiyang ada tiga poktan yang melaksanakan tanam kedelai. Diantaranya. Poktan Sri Bakti. Poktan Pelita Asih dan Poktan Guna Tani,
Menurut, Rayana. Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi Jawa barat, agar mencari solusi terhadap harga kedelai di saat panen raya.
Untuk tahap pertama, penanaman sudah kita lakukan, tapi harganya perlu dicari solusinya, agar petani banyak yang tertarik untuk budidaya kedelai selain padi. Kata Rayana Ketua Poktan’’ Guna Tani.’’ Asal dari desa temiyang kecamatan kroya.
Kepala UPT Dinas Pertanian Kecamatan Kroya.lr.H.Ahmad Yani. Mengatakan.”Kita harapkan petani yang tergabung di kelompok tani terus mengembangkan tanaman kacang kedelai, sehingga produksinya mampu menutup kebutuhan nasional,” katanya.
Dia mengakui, Kementerian Pertanian akan terus berusaha memberikan perhatian khusus terhadap petani di seluruh Indonesia, termasuk di Kabupaten Indramayu, karena program ketahanan pangan ini berlaku di seluruh Indonesia dan komitmen Indramayu. Ingin menjadikan jawa barat menjadi lubung kedelai selain Padi.tuturnya.
“Kita melihat kepedulian Petani, dalam program ini sangat tinggi, sehingga kedepan diharapkan melalui penanaman kedelai dapat menutupi kebutuhan nasional dan ini menjadi program nasional yang menjadi tanggungjawab kita semua,” ujarnya. (Jayas).