DETIK KASUS | DIBUAT TANTANGAN UNIK, ACARA PELANTIKAN BANTARA SMA N 1 CICURUG BERLANGSUNG KHIDMAT

Detikkasus.com | Kabupaten Sukabumi-Provinsi jabar, SALAM PRAJA MUDA KARANA, Penegak Bantara adalah tingkatan Syarat-syarat Kecakapan Umum pertama dalam satuan Pramuka Penegak sebelum Penegak Laksana. Golongan Pramuka Penegak yang belum menyelesaikan Syarat-syarat Kecakapan Umum (SKU) Penegak Bantara belum dianggap sebagai Pramuka Penegak dan disebut sebagai “Tamu Ambalan”, atau “Tamu Penegak”

Sejumlah 30 siswa dan siswi calon Bantara Praja muda karana (PRAMUKA)mengikuti tes ujian yang di adakan para seniornya di SMA N 1 CICURUG yang bertempat di lapangan olah raga sekolahnya dan berpusat di lapang sepak bola sikup cicurug pada sabtu,25/2/2018 mendapat dukungan positif dari kepala sekolah Drs. Shodiq M.M.pd saat dikonfirmasi melalui salah satu pembina di lokasi acara.

Baca Juga:  Fakultas Hukum Untag Semarang Berkerjasama Dengan PERADI Selenggarakan PKPA Angkatan XXIII

Acara pelantikan calon Bantara berlangsung dramatis karena di prosesi ujian para calon sengaja ditantang untuk berjalan dengan membawa satu buah lilin sebagai simbol Pengawal yang tugasnya untuk mengawal dan menjaga tegak dan lestarinya pancasila, trisatya dan dasa darma sebagai Pengawal para prajurit seperti presiden dan sebagai Pengawal terhadap pembangun yang sudah dan sedang dilaksanakan tandas Idrus(ketua panitia) pelantikan bantara kepada detikkasus.smi

Baca Juga:  Tradisi Kenduri Sembelih Kambing Masih Dilestarikan Masyarakat Lereng Gunung Tengoro Ponorogo

Raka(kelas XI) dan indah(kelas XI) kedua calon Bantara SMA N 1 Cicurug mengikuti tes yang di ujikan oleh para seniornya, mereka mengaku senang mengikuti kegiatan ini karena banyak hal positif yang di dapat di dalamnya.

Pipin Aripin S.pd.M.M.Pd(43) staff kesiswaan sekaligus pengajar di SMA N 1 Cicurug saat di konfirmasi sebagai Pembina putri dalam kegiatan tersebut menuturkan, ini adalah kegiatan rutin di sekolah dan alhamdulillah ekskul Pramuka di SMA N 1 Cicurug ini sudah menyumbang berbagai prestasi di Sekolah bahkan sudah menjadi sorotan di provinsi.

Baca Juga:  Razia Kendaraan, Personil Polsek Busungbiu Berikan Teguran Simpatik Pada Pelanggar Lalu Lintas

Drs.Sukanta.M.pd selaku pembina Pramuka putra Dan Saptjih.N.M.S.pd. pembina Pramuka putri berharahap Dengan adanya kegiatan ini berharap agar para calon Bantara Praja Muda Karana SMA N 1 Cicurug mampu mencetak generasi-generasi sekolah yang berjiwa satya dan berbakti pada bangsa dan negara mampu menyebarkan energi positif bagi sekolah-sekolah khusunya di kabupaten sukabumi.AS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *