detikkasus.com | Sukabumi, Pentingnya kerukunan antar umat beragama dirasakan menjadi bagian penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara khususnya di wilayah kabupaten Sukabumi menurut Ketum DPP ORMAS GARIS H. CHEF HERNAWAN saat mengisi pengajian di DPC GARIS Cicurug sabtu,31/03.
Adanya beberapa laporan anggotanya tentang adanya kegiatan atau aktivitas yang dilakukan di rumah tinggal peribadi untuk agama tertentu di pandang menjadi titik permasalahan oleh H. CHEF HERNAWAN selaku Ketum DPP GARIS.
Secara lisan atas nama Dpp Garis sudah adukan permasalahan tentang rumah tinggal pribadi yang dijadikan tempat untuk melakukan kegiatan peribadatan kepada Bupati Sukabumi.
Namun belum adanya tanggapan dari pihak Pemerintah Daerah menjadi pertimmbangan lain bagi Ormas Garis padahal jika mengacu pada peraturan tentang permasalahan tersebut ungkap Ketum Garis.
Kami tidak menghalang-halangi agama manapun untuk melakukan kegiatan peribadatan di wilayah Kabupaten Sukabumi tapi jika masalah perijinannya sudah di tempuh dan legal menurut hukum.
Saat di tanya kedepanya seperti apa terkait dugaan adanya rumah tinggal yang di jadikan rumah peribadatan Ketum Garis menyerahkan sepenuhnya kepada para penegak hukum dan instansi lain yang berwenang terkait hal pemberian ijin nya.
Tidak hanya kepada para lembaga yang berwenang saja H.Chef Hernawan juga mengajak awak media baik online, cetak dan eleltronik untuk lebih aktif dalam mensosialisasikan permasalahan ini karena di anggap penting guna menjaga keharmonisan dalam hubungan antar umat beragama.
Reporter :Ade abdulrahmat
Editor :AS/T A H.