Indonesia – Provensi Jatim Kabupaten Bondowoso, detikkasus.com – Bupati Bondowoso Amin Said Husni melantik 64 pejabat administrasi eselon III dan IV, pelantikan tersebut di hadiri oleh Wakil Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin, Sekretaris Daerah Hidayat, Ketua DPRD Ahmad Dafir, Forpimda dan beberapa pejabat lainnya, bertempat di pendopo Bupati Bondowoso, Jumat (18/8/2017).
Dalam sambutannya Bupati Amin mengatakan, pelantikan yang masih dalam nuansa perayaan kemerdekaan Indonesia diharapkan membawa semangat berjuang untuk memberikan pelayanan terbaik, pejabat di Pemkab Bondowoso harus memiliki etos kerja yang baik karena mereka mengemban tanggung jawab yang besar dalam melayani masyarakat, “Saudara sekalian harus berorientasi pada tujuan dan cita-cita para pendiri bangsa, pejuang serta syuhada. Yang telah mengorbankan nyawa demi kemerdekaan, maka saatnya kita mengisi kemerdekaan dengan pembangunan untuk kemasyarakatan,” ujarnya.
Bupati Amin juga mengatakan,para pejabat harus bekerja selaras dengan visi misi pemerintah Kabupaten Bondowoso, “Bagaimana menurunkan angka kemiskinan, angka gizi buruk, pernikahan dini, peningkatan kesejahteraan dan meningkatkan ekonomi masyarakat. Inilah semangat dalam mengisi kemerdekaan yang harus diselaraskan, “tuturnya.
Menurutnya, mengingatkan pejabat yang baru dilantik, untuk mampu mempertanggung jawabkan segala kinerjanya, etos kerjanya bukan hanya pada atasan, masyarakat, DPRD tetapi pada Allah SWT, tujuan bekerja bukan hanya mencari nafkah semata, melainkan sebuah ibadah kepada Allah,
“Tanggung jawab terhadap Tuhan lah yang paling hakiki, “pungkasnya. (yus).