detikkasus.com | Propinsi Jawa Timur – Kabupaten Ponorogo – Keberhasilan Anggota Komisi X DPR RI dari Dapil Jatim VII, Edhie Baskoro Yudhoyono dalam mengawal beasiswa bagi pelajar mendapat apresiasi positif dari banyak kalangan. Salah satunya disampaikan langsung oleh Kepala Sekolah SDN Nglumpang, Kecamatan Mlarak, Ponorogo, Jatim, Imam Nahirin.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kasek Imam Nahirin saat Sosialisasi PIP bersama Koordinator Kabupaten EBY Ponorogo, Masrul Harianto, Jum’at (26/1/2018) di Gedung SDN Nglumpang. Acara dihadiri oleh orang tua murid serta Korcam EBY Mlarak, Arif Yuswiono dan Anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD Ponorogo dari Dapil II yaitu Sunoto yang merupakan putra daerah Mlarak.
Imam Nahiri mengaku bersyukur bisa mendapat bantuan beasiswa PIP. “Kami apresiasi dan para orang tua pelajar antusias merespon program yang dikawal EBY yaitu PIP dan terimakasih kepada EBY serta EBY Tim Ponorogo,” ungkap Imam Nahirin.
Pihaknya juga menyampaikan aspirasi lainnya agar dikawal Ibas. “Kami mengusulkan beasiswa PIP selanjutnya serta rehab kelas dan bantuan LCD maupun perpustakaan sekolah,” harapnya.
Dia meminta kepada wali murid untuk selalu mendoakan dan mendukung program EBY. “Serta aktif bersilaturahmi bersama Mas Ibas serta timnya,” paparnya.
Sedangkan Masrul Haryanto selaku Korkab menyampaikan salam dari Ibas dan mohon doa serta dukungan untuk sukses kembali pada 2019. “Program ini adalah wujud apresiasi mas Ibas di bidang pendidikan dengan berbagai pengawalan program termasuk PIP,” beber Masrul.
Menurutnya, proses PIP hingga sampai ke siswa merupakan kepedulian EBY dan Timnya. “Semoga bermanfaat dan harapannya jangan pobia dan alergi pada politik, tapi jangan salah pilih,” tandasnya.
Lebih lanjut dia mengucapkan terimakasih atas kerjasama para Korcam maupun relawan EBY bersama pihak sekolah, orang tua murid dan DPRD Ponorogo.
Sedangkan Sunoto mengaku sudah 14 tahun menjadi wakil rakyat di DPRD Ponorogo serta sudah merealisasikan program-program Pro Rakyat, termasuk perbaikan jalan dan saluran. “Kami siap mengawal dan mendukung program EBY diantaranya dulu pernah mengusulkan banyak di PIP ini,” aku Sunoto.
Mantan Kades Kaponan ini mendukung terus program PIP sehingga tahun depan mendapat lagi. “Semoga terus berkelanjutan sinergitas ini,” pungkasnya. (MUH NURCHOLIS)