Detik Kasus Banten – Masyarakat Berharap Pasar Tradisional Cisauk Segera Beroperasi

Indonesia Propinsi Banten – Kabupaten Tangerang, Detikkasus.com – Pembangunan Pasar tradisional Cisauk, telah selaesai di bangun sejak 2015 lalu. Namun hingga saat ini pasar yang berada di lingkungan Perumahan Suradita ini, belum dimanfaatkan oleh pemerintah sebagaimana mestinya.

Baca Juga:  Antisipasi Cuaca Tidak Menentu Sat Pol Air Polres Buleleng Berikan Himbauan

Seperti yang terlihat pada minggu (1/9),kondisinya malah memprihatinkan, hanya kotoran binatang yang tersebar dimana-mana bahkan plafon kantor dan toiletnya sudah acak acakan.

Pembangunan Pasar tradisional Cisauk ini di biayai oleh APBD 2015 yang lalu dengan anggaran Rp 1.842.730.000,namun terkesan sia-sia.

Baca Juga:  Ustadz Sirojudin Munir Mengingatkan dan Mengajak Seluruh Umat Islam Terkait Malam Nisfu Sya'ban

Salah satu pedagang sembako Narti, yang rumahnya tepat di depan pasar tersebut mengatakan,bahwa warga perumahan Suradita tidak tau kapan pasar ini mau di aktifkan,” kita tidak tau pak kapan dibuka pasar ini dan siapa yang bisa berjualan disini sekarang cuman kambing aja yang tidur-tiduran disitu,” ujar Narti.

Baca Juga:  Siswa SDN Rongtengah I Sampang, Raih Juara III Fashion Casual Jeans Madura, Reporter Hernandi K S.Sos M.Si

Masyarakat Cisauk berharap, agar pasar tradisional Cisauk ini secepatnya difungsikan. (Justro).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *