detikkasus.com – Calang, Dalam rangka Cipta Kondisi menjelang peringatan Milad Gam Ke-41 tahun 2017, Kepolisian Sektor Sampoiniet menggelar razia gabungan bersama TNI/POLRI bertempat di Jalan Lintas Banda Aceh-Calang Km 108 Desa Meunasah Kulam Kecamatan Sampoiniet.
Razia gabungan yang dilaksanakan Kepolisian Sektor Sampoiniet yang melibatkan Personil dari Koramil Sampoiniet Kodim 0114/AJ dipimpin langsung oleh Kapolsek Sampoiniet IPDA Fajriadi, S.H dan Danramil Sampoiniet, Sabtu (02/12/2017).
Kapolres Aceh Jaya AKBP Eko Purwanto, S.Ag.,M.H, melalui Kapolsek Sampoiniet IPDA Fajriadi, S.H, menjelaskan, kegiatan razia gabungan yang kita laksanaka pada hari ini merupakan sebagai wujud untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kambtibmas yang dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab menjelang peringatan MILAD GAM Ke-41 di Kabupaten Aceh Jaya khususnya di Kacamatan Sampoiniet yang akan dilaksanakan pada hari Senin (04/12) mendatang.
“Untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan tindak kejahatan serta mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Sampoiniet menggandeng Koramil Sampoiniet mengelar razia gabungan Cipta Kondisi di Wilayah Hukum Polsek Sampoiniet,” tambah IPDA Fajriadi, S.H.
Lebih lanjut Kapolsek Sampoiniet, Adapun sasaran razia Cipta Kondisi adalah, Kendaraan Roda 4 yang membawa bendera yang mirip bendera separatis, senpi, sajam, handak dan narkoba
Selama pelaksanaan kegiatan razia berlangsung berjalan aman, lancar dan tidak ditemukan hal – hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat, ungkap Kapolsek Sampoiniet IPDA Fajriadi, S.H. (PRIYA).