Desa Durenan Gelar Karnaval, Dalam Rangka Peringatan Kemerdekaan HUT RI ke 72 tahun 2017.

Propinsi Jawa Timur – Kabupaten Madiun, detikkasus.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke 72 Tahun 2017 Pemerintah Desa Durenan Kecamatan Gemarang Kabupaten Madiun menggelar acara karnaval yang start dimulai dari depan Kantor Desa Durenan dan finish di Dusun Krikilan, Sabtu (19/08).

Purnomo Kepala Desa Durenan mengatakan
Ini merupakan kegiatan agenda rutin PHBN (Peringatan Hari Besar Nasional) dalam Rangka memperingati HUT RI ke 72.
“Serangkaian kegiatan sudah kami lakukan sejak tanggal 2 Agustus sampai dengan tanggal 16 Agustus kemarin yang di isi dengan berbagai macam perlombaan, Tanggal 17 kami mengikuti Upacara Bendera di lanjutkan tanggal18 melaksanan Gerak Jalan dan tanggal 19 hari ini karnaval kami menampilkan berbagai macam potensi yang ada di desa kami baik itu budaya dan tradisi” jelasnya.

Baca Juga:  Satresnarkoba Polres Kediri Berhasil Ungkap Kasus Pengedar Pil Double L.

Dia juga menambahkan puncak acara akan diadakan pada malam harinya dengan menyelenggarakan Pagelaran Wayang kulit
“Dan malam nanti adalah puncak acara dengan Resepsi Pagelalaran Wayang Kulit Ki Dalang Gondo Carito Dari Bojonegoro dengan lakon “Mbangun Candi Sabto Argo” filososi suatu keinginan atau Harapan Masyarakat Desa Durenan khususnya, supaya apa yang di cita-citakan oleh masyarakat Desa Durenan bisa tercapai yaitu terbangunnya baik fisik maupun mental masyarakat kami dimana kebersamaan kekompakan kegotong-royongan sebagi landasan kami untuk membangun Desa untuk mewujudkan cita-cita Durenan kedepan lebih baik”imbuh Purnomo.

Baca Juga:  Salah Satu Keutamaan Ayat Kursi

Sedangkan untuk Motto atau slogan kegiatan tersebut adalah “Durenan Semarak” yang artinya Sejahtera, Maju, Resik, Dan Akuntabel.
Sejahtera:Pemerintah Desa Durenan yang sejahtera maju baik itu fisik maupun mental,fisik adalah pembangunan yang nyata di lapangan dan pembangunan mental adalah kebersamaan kerukunan faktok kerohanian yang lebih baik.
Maju: dari segi Perekonomian dan SDM Masyarakat.
Resik: pemerintahan yang bebas dari Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN).
Akuntabel: ingin mencipatakan sebuah pemerintahan yang bisa di pertanggung jawabkan baik di kalangan pemerintahan Desa maupun dari tingkat Dusun dan RT.

Dia juga Berharap Peran serta Pemerintah Daerah karena Desa Durenan merupakan Desa wisata untuk mengembangakan potensi-potensi yang ada di desa contohnya di bidang seni, Desa Durenan Punya Reog, Dongkrek, dan Karawitan serta mempunyai wisata air Terjun Coban Drajat serta Sunrise Bukit Asmara Puyangan yang ingin di kembangkan menjadi Ikon Desa Durenan tersebut.

Baca Juga:  Wahyu Iramana Putra Datangi Event Tradisional Pacu Jawi

Selain peringaatan PHBN Desa Durenan juga melakukan agenda Rutin Tahunan “Sedekah Bumi” yaitu untuk memperingati Berdirinya Desa Durenan itu sendiri, dimana ada Kirap Sejarah berdirinya Desa Durenan, kemasan itu ditunjukan adalah untuk membangun kebersamaan masyarakat Desa Durenan kedepan dan membangun Fisik dan mental sama tujuan dalam Rangkaian Peringatan HUT RI. (DYN).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *