Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Dengan melakukan Patroli dan pengontrolan dapat memberikan dukungan keamanan pada personil unit Sabhara Polsek Singaraja yang melakukan pengamanan di kantor SSI Singaraja.
Hal itu diungkapkan Panit I Reskrim Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng Iptu Gede Darma Diatmika, S.H saat memimpin kegiatan Patroli dan pengontrolan personil yang melakukan tugas pengamanan di Kantor SSI, Singaraja pada hari Senin tanggal 20 Nopember 2017.
Kegiatan Patroli tersebut dilakukan Panit I Reskrim Iptu Gede Darma Diatmika, S.H bersama dengan 4 personil Polsek Singaraja pada pukul 21.30 wita, dengan menggunakan kendaraan dinas 404.
“Dengan melaksanakan kegiatan patroli kami dapat menciptakan situasi yang aman dan upaya untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas ataupun tindak kriminalitas lainnya, serta sekaligus untuk memberikan dukungan keamanan terhadap personil dari unit Sabhara Polsek Singaraja yang melaksanakan tugas pengamanan di kantor SSI Singaraja”, ucap Iptu Gede Darma
Pada kegiatan patroli ini Iptu Gede Darma Diatmika, S.H juga memberikan himbauan kepada personil yang melaksanakan tugas jaga di kantor tersebut untuk selalu melaksanakan pengawasan dan pengontrolan di seputran kantor dan juga jangan sampai lengah terhadap segala bentuk gangguan maupun tindak kriminalitas yang bisa saja terjadi di kantor tersebut.
Hal senada juga di ungkapkan Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat ditemui diruang kerjanya “Kegiatan patroli yang rutin personil saya lakukan adalah untuk menciptakan situasi yang aman dan sekaligus memberikan dukungan keamanan pada personil Sabhara yang bertugas di kantor SSI, sehingga keamaan di kantor tersebut dipastikan tetap aman dan kondusif”, ucap Kapolsek. (tam)