Dekatkan diri dengan warga Bhabinkamtibmas Desa Selat melaksanakan Sambang Kerumah Warganya

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk menjaga hubungan yang harmonis dengan warga masyarakat Bhabinkamtibmas Sambangi warga binaanya.

Pada Hari Selasa tanggal 14 Nopember 2017 pukul 10.30 wita di banjar dinas sekar sari desa selat Kecamatan Sukasada, Bhabinkamtibmas Desa Selat Polsek Sukasada Jajaran Polres Buleleng Aiptu I Gusti Bagus Agung Suryawan melaksanakan sambang ke rumah warganya di banjar dinas sekar sari yang bernama Ketut Sawidana, umur 43 tahun pekerjaan petani.

Baca Juga:  Personil Polsek Sukasada Laksanakan Pengaturan Lalu lintas di Selfi Wanagiri

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas melaksanakan sosialisasi tentang keaman didesa sehubungan maraknya terjadinya kasus pencurian,sangat mengharapkan peran serta warga untuk ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan  khususnya di lingkungan masing masing, dan di Desa Selat pada umumnya, karena keamanan adalah tanggung jawab kita bersama, serta Bhabin mengharapkan agar tetap adanya komunikasi yang komunikatif, demi cepatnya cegah tangkal segala bentuk gangguan kriminal maupun gangguan kamtibmas yang ada didesa sehingga tercipta kondisi desa yang kondusip.

Baca Juga:  Kaur Mendapat Penambahan Kuota BSPS APBN P 2018

 

Kapolsek Sukasada Kompol I Ketut Darmita, SS saat dimintai konfirmasi mengatakan bahwa “Bhabinkamtibmas harus selalu berperan aktif di Desa Binaannya dalam kegiatan mensosialisasikan kamtibmas  sehingga dapat terus menjalin hubungan dengan warga masyarakatnya supaya tetap dalam keadaan kondusif”, ucap Kapolsek.(EK)

Baca Juga:  Kepala Desa Talang Padang Kesal, RAB Dana Desa Keliru!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *