Dari Hasil Visum, Jenazah di Kebun Tebu Jatiroto Itu Meninggal Karena Penyakit

Mabes Polri – Polda Jatim – Polres Lumajang: Detikkasus.com – Jenazah yang di temukan di tengah kebon tebu ternyata memang mempunyai riwayat sakit jantung, dari hasil visum yang dilakukan pihak kepolisian tidak di temukan tanda-tanda adanya kekerasan.

Dari hasil visum yang dilakukan oleh pihak Kepolisian terhadap jenazah Tawan (70), salah seorang penjual sabit keliling asal Dusun Wonoayu Klakah yang ditemukan tergeletak tak bernyawa ditengah kebun tebu milik Hadi Dusun Kotokan RW 9 RT 3 Desa Jatiroto Kecamatan Jatiroto Kabupaten Lumajang Jawa Timur, Minggu (05/11), tidak ditemukan tanda-tanda adanya kekerarasan.

Baca Juga:  Tupoksi Seorang Guru di SDN 112285 Membang Muda, Dipertanyakan 

Dikatakan oleh Kasat Reskrim Polres Lumajang, AKP Roy A. Prawirosastro, korban meninggal disebabkan oleh penyakit yang dideritanya.

Baca Juga:  Koramil 0824/15 Karya Bakti TNI Bersama Masyarakat Bersihkan Ds Bangsalsari Lapangan

“Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, hasil visumnya korban meninggal karena penyakit yang dideritanya,” kata dia Minggu petang (5/11/2017).

Hal tersebut sepadan dengan informasi yang diterima oleh media ini jika korban memiliki tekanan darah tinggi dalam waktu lama.

Baca Juga:  Tunjukkan Kepedulian, Bhabinkamtibmas Pantau Kesehatan Para Pengungsi

Sebelumnya, jenazah Tawan ditemukan pertama kali oleh Muhamad, warga setempat yang saat itu sedang mencari rumput kemudian dilaporkan hingga ke pihak Kepolisian sektor setempat.

Kasat Reskrim Polres Lumajang AKP Roy Aquary Prawirosastro. (RN/RH).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *