MADIUN I detikkasus.com – Setelah mengadakan silaturahmi dengan Forkopimda yang ada di sana, dalam rangkaian Kunkernya ke Nganjuk hari ini, Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. berserta Ibu juga melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0810/Nganjuk, Jl. Panglima Sudirman Nganjuk, Jawa Timur, Kamis (30/7/2020).
Selanjutnya dalam Kunkernya itu, Danrem tampak memberikan pengarahan kepada para Perwira jajaran Kodim 0810/Nganjuk beserta istrinya.
Dalam arahannya, Danrem meminta kepada mereka untuk selalu melakukan upaya pencegahan dengan terus menjalankan protokol kesehatan di tengah adanya pandemi covid-19.
Ia juga menghimbau untuk senantiasa menjaga kesehatan, baik kesehatan diri maupun keluarganya dengan rajin berolahraga dan mengkonsumsi berbagai makanan yang bergizi.
Karena menurutnya, sebelum ditemukannya vaksin untuk covid-19, maka menjalankan protokol kesehatan dengan terus menjaga kesehatan adalah solusi yang terbaik.
Selain didengar langsung oleh para Perwira beserta istrinya, arahan Danrem tersebut juga diterima langsung oleh seluruh anggota jajaran Kodim 0810/Nganjuk melalui video conference (Arw/Fad/Anang Sastro).