Detikkasus.com | (Kab. Cirebon) Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Veri Sudijanto Sudin S.IP mendampingi menteri sosial (Mensos) Idrus Marham memberikan bantuan bagi korban bencana banjir di Kecamatan Pasaleman Kab. Cirebon Jawa Barat (Senin, 26/2/2018).
Saat ini status bencana banjir di Cirebon masih tanggap darurat, pihak TNI bekerjasama dengan Polri dan semua unsur terkait lainnya telah menyediakan tenda-tenda pengungsian dan dapur umum untuk membantu korban banjir, demikian dikatakan Danrem 063/SGJ saat mendampingi Mensos Idrus Marham.
Lebih lanjut Danrem 063/SGJ mengatakan bahwa pihak TNI hingga saat ini masih tetap bersiaga di posko bencana. Dalam pelaksanaan tugas ini TNI sudah membentuk pasukan reaksi cepat penanggulangan bencana (PRCPB) yang selalu siap digerakan setiap saat. Ini merupakan bagian tugas kami sesuai dengan yang diamanatkan dalam Undang-undang no. 24 tahun 2007 tentang peran TNI dalam penanggulangan bencana alam yang terjadi di daerah.
Kami merasa bangga atas respon yang cepat dari pemerintah pusat dengan datangnya Mensos untuk memberikan bantuan bagi korban bencana banjir diwilayah Cirebon yang pastinya sangat dibutuhkan dan bermanfaat bagi warga yang terkena bencana banjir, tambah Danrem 063/SGJ.
Sementara dalam kesempatan yang sama Medsos Idrus Marham mengatakan “ Selain Bansos (bantuan sosial), kami juga memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena banjir sekitar 347 Juta Rupiah, kita juga serahkan bantuan senilai 15 Juta Rupiah untuk yang meninggal dunia”.
Dalam kegiatan pemberian bantuan korban bencana banjir dari Mensos ini dihadiri oleh Plt Bupati Cirebon Selly Andriani Gantina, Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Veri Sudijanto Sudin S.IP, Dandim 0620/Kab. Cirebon Letkol Inf Irwan Budiana, SE, MM Kapolres Cirebon AKBP Kristo Samodra S. Sos, S.I.K. M.H. , Dirut Jendral Perlindungan dan Jaminan Sosial Harry Hikmat, Dirut Hubungan Kelembagaan dan Transaksional Perbankan Susi Ady Susilawati, Anggota Dewan Fraksi Golkar Diyah Irwani Indrayanti, Danramil Ciledug Kapten Arh Sudaryanto, Kapolsek Pabuaran AKP Endang Sujana,
Camat Pabuaran, H. Iman Supriadi, S.Sos, MM, Para Kuwu seKec. Pabuaran, Para Pendamping PKH Desa dan Masyarakat Penerima Bantuan Sosial PKH. (Penrem 063/SGJ dan Heri)