Detikkasus.com | Sumatera Barat
Kejuaraan Nasional Arung Jeram di Sungai Batang Hari, Merangin Kerinci Provinsi Jambi yang akan di buka pada tanggal 02 November 2019. Dalam hal ini Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Tanah Datar mewakili Tim Sumatera Barat.
Ketua Tim FAJI Tanah Datar Serma Nursal seorang anggota Kodim 0307/TD yang bertugas di bagian Batiops Kodim 0307/TD yang didampingi oleh Manager Tim “Sri Purnamawati Luis menyampaikan,
“Kami mengirimkan dua tim dalam kejurnas R4 Merangin Jambi ini. Kita targetkan dua tim yang bertarung mendapatkan hasil yang maksimal. Ucap Sri.
Sri menambahkan kita tidak harus menekankan kepada para atlit harus mendapatkan medali. Tetapi kita harus tampil semaksimal mungkin karna kita membawa nama Perovinsi dan terkhusus Kabupaten Tanah Datar. Dan Atlit cukup memberikan hasil terbaik dari semua klas yang di perlombakan.
Kita tidak bisa pandang remeh pada Atlit lain. Karna yang tampil dalam kejuaraan ini adalah tim tim tangguh dari seluruh Indonesia. Intinya atlit tampil semaksimal mungkin dan hasil maksimal. Kata Sri.
Atlit kita juga tidak bisa dipandang sebelah mata, karna tim kita dibawah asuhan pelatih Muhammad Faisal dan Didi Cahyadi Ningrat. Dan mereka yang tergabung dalam FAJI akan turun dengan kekuatan penuh. Meski baru berdiri tetapi sudah mengukir prestasi di tingkat Daerah maupun Nasional.
Atlit yang kami berangkatan sebanyak 16 orang adalah, Serma Nursal (Ketua Tim), Dedi Cahyadi Ningrat (Pelatih Putri), Muhammad Faisal (Pelatih Putra), Rully Hendrik (Official), Sri Purnamawati Luis,MH (Official). Sedangkan para Atlit adalah, M.Zikri, Nifriyen, Febrianto, Ridho Hari Anggara, Gafrival Hidayat, Riana Afriani, Wullan Falleri, Azil Anugrah Utami, Yessy Rahmaini, Afrillia Amanda.
Kita juga bangga dengan dukungan KONI Tanah Datar, Pemkab Tanah Datar, Dandim 0307/TD Letkol Inf Edi S Harahap.,S.Pd.,M.I.Pol dan teristimewah sekali dukungan dari Danrem 032/Wira Braja Brikjen TNI Kunto Arif Wibowo. karna keberangkatan FAJI Tanah Datar berkat dukungan dsn doa kita semua. Pungkas Sri. (Yt)