Detikkasus.com | Gresik
Peduli pendidikan dan akhlak anak prajurit, Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Danmenbanpur 2 Mar) Kolonel Marinir Citro Subono mewaqafkan Kitab Suci Al Qur’an di Madrasah Diniyah (TPA) perumahan TNI AL Kota Baru Driyorejo Gresik, Jawa Timur. Selasa (28/07/2020).
Pada kesempatan ini Komandan mengatakan kegiatan pemberian Kitab Suci Al Qur’an kepada salah satu Madrasah Diniyah di sekitar perumahan TNI AL ini merupakan salah satu bentuk kepedulian prajurit Menbanpur 2 Mar tentang pendidikan non formal baca tulis Al Qur’an, kegiatan ini masih dalam rangkaian memperingati Hari Jadi ke 59 Menbanpur 2 Mar yang jatuh pada 24 Juli.
Lebih lanjut Komandan berharap dengan diterimanya Al Qur’an kepada para ustadz dan ustadzah pendidik di TPA ini dapat menjadi sarana dalam upaya mencerdaskan putra putri prajurit agar menjadi generasi yang bermoral, beriman dan berakhlak Islami yang kuat sehingga anak-anak Marinir nantinya mampu menghadapi dan mengendalikan diri di era globalisasi dan pergaulan dengan bertuntunan Al Qur’an.
“Semoga Al Qur’an ini dapat bermanfaat barokah dunia akhirat “ Harap Komandan.
Di sisi lain, Ketua Madrasah Diniyah Ustadz Sulaiman mengucapkan banyak terima kasih kepada prajurit Menbanpur 2 Mar Khususnya Komandan Menbanpur 2 Mar yang telah mewaqafkan Al Qur’an. Semoga menjadi amal jariyah bagi Komandan beserta prajurit Menbanpur 2 Mar serta senantiasa diberikan perlindungan dan keselamatan dalam menjalankan tugas oleh Allah SWT , sukses dalam berkarier, Aamiin Aamiin Ya Robbal Alamiin.