Danmenbanpur 2 Mar Patroli Cek Lahan Dan Patok Batas Luar Kesatrian Soetedi Senaputra

Detikkasus.com | Surabaya

Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Danmenbanpur 2 Mar) Kolonel Marinir Hadi Santoso. SE, MM, beserta Perwira Staf dan Dansatlak Menbanpur 2 Mar laksanakan pengecekan lahan serta patok batas luar Kesatrian Marinir Kesatrian Sutedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Kamis (27/08/2020).

Baca Juga:  Pangdam V/Brawijaya Pantau Sosialisasi PKBB.

Kegiatan patroli tersebut langsung dipimpin oleh Danmenbanpur 2 Mar yang salah satunya bertujuan untuk menjaga aset negara serta memastikan batas lahan milik Korps Marinir dalam keadaan aman, tugas dan tanggung jawab untuk menjaga batas lahan ini dilaksanakan dengan rutin pengecekan dan patroli dengan jadwal waktu yang telah ditentukan .

Baca Juga:  HASIL UNGKAP OPS PEKAT SEMERU 2018 POLRES MALANG TANGKAP 2 PELAKU KEDAPATAN BUBUK PETASAN.

Pada giat patroli tersebut Danmenbanpur 2 Mar beserta jajarannya, dilaksanakan dengan bersepeda bersama sehingga selain tujuan patroli dapat juga berolahraga.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut Danmenbanpur 2 Mar yang juga selaku Komandan Kesatrian menyampaikan bahwa kegiatan tersebut akan tetap dilaksanakan secara rutin sesuai dengan jadwal patroli agar lahan dapat dipertahankan dan agar tidak terjadi penyerobotan atau penggunaan oleh pihak lain secara ilegal.

Baca Juga:  Anggota Polsek Busungbiu Lakukan Patroli Dialogis, Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *