DANDIM TINJAU NORMALISASI ANAK KALI SABI.

Kabuparen Tangerang, Detik Kasus.com – Letkol.Inf. Gogor Dandim 0506/Tgr, meninjau langsung proses normalisasi anak Kali Sabi (10/8). Anak Kali Sabi sepanjang 750 m tersebut berada di perumahan Dasana Indah, Kelurahan Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua belum pernah di keruk sejak puluhan Tahun.Dengan terjadinya pendangkalan(Sedimentasi) anak Kali Sabi mengakibatkan aliran air tersendat yang akibatnya Perumahan Dasana Indah kerap terjadi banjir apalagi intensitas hujan tinggi.Dandim Letkol Inf. Gogor didampingi Danramil Curug, Kapten Inf.Jajang Munajat ketika dimintai keterangan terkait kegiatan tersebut Dandim mengatakan,bahwa TNI akan selalu berdampingan dengan Masyarakat dalam melaksanakan hal-hal positif,apalagi ini tujuannya untuk mengatasi banjir, akan kita dukung ucap Gogor.
Camat Kelapa Dua Dadan Gandana yang juga di dampingi oleh Lurah Bojong Nangka Hasan Basri serta Tokoh masyarakat ketika dimintai keterangan terkait dengan nasib para pedangang yang sebelumnya berjualan di bantaran Kali mengatakan, bahwa Pemda akan bekerja sama dengan pihak pengembang untuk menyediakan tempat penampungan sementara sampai nanti kita mendapatkan lokasi yang permanen,ujar Beliau.
Sejalan dengan itu, Sujono salah satu warga sekaligus pemilik usaha yang terkena dampak dari kegiatan ini mengatakan mendukung apa yang dilaksanakan oleh Pemda saat ini,namun Sujuno berharap agar lokasi penampungan secepatnya di siapkan biar dapur tetap ngebul tutur Sujono. (justro)

Baca Juga:  Menjelang Pil-Kada, Kapolda Aceh Dan Kapolres Aceh Tamiang, Harus Sikapi Masyarakat Miskin Ranto Panjang Peureulak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *