DANDIM ABI COFFEE BREAK BERSAMA JURNALIS SAHABAT KODIM 0716 DEMAK

 

Mabes TNI – Kodam IV/Dipnegoro – Kodim 0716/Demak, Detikkasus.com, Dandim 0716/Demak Letkol Inf Abi Kusnianto memanfaatkan waktu awal bertugasnya di kota Wali dengan menggelar coffee break bersama dengan jurnalis Demak Kota Wali (Sahabat Kodim 0716/Demak) dalam rangka Silaturahmi dan perkenalan.
Suasana penuh keakraban tampak jelas, antara Keluarga Besar Kodim 0716/Demak dengan para wartawan Demak dalam acara Coffe Break yang digelar di Taman Air Polaris Jalan Demak- Purwodadi Botorejo Wonosalam Demak, Rabu malam (13/12/2017).
Tampak hadir dalam kesempatan tersebut Mayor Inf. Harianto Kasdim 0716/ Demak, Kapten Czi. Alimudin Danramil 03 Wonosalam, Kapten Inf. Rahmad Sugiarto Pasi Inteldim 0716/ Demak, Budi Ahmadi SE tokoh masyarakat Demak, H. Kiswanto pengusaha Polaris serta Para Komunitas Jurnalis Sahabat Kodim.
Acara diawali dengan sambutan Dandim 0716/Demak, menyampaikan tentang ucapan terima kasihnya kepada para awak media yang telah membantu Kodim 0716/Demak, dalam menyampaikan program-programnya terhadap anggota dan masyarakat secara luas.
Dandim menambahkan “Dengan adanya acara Coffe Break dengan Wartawan wilayah Demak yang di selenggarakan Kodim 0716/Demak dapat menciptakan ke Harmonisan dan terwujudnya kerjasama yang lebih baik. Dari situ, akan muncul sebuah komunikasi yang baik sehingga akan meningkatkan sinergitas antara Kodim dengan para wartawan”.
“Intinya, di sini saya untuk silaturahmi dan mau bekerjasama dengan wartawan karena dalam setiap kegiatan, kita banyak dibantu wartawan mempublikasikan kegiatan kita,” jelasnya.
Untuk itu, Abi berharap kedepannya, hubungan antara wartawan dengan pihak Kodim terus ditingkatkan lagi, mengingat wartawan dan TNI tidak bisa di pisahkan.
“Wartawan dan Kodim Demak harus saling sinergi, karena keduanya saling membutuhkan, wartawan adalah mitra TNI begitupun sebaliknya,” ujar Akmil lulusan tahun 1999.
Tidak hanya itu, bahkan Dia bersama jajarannya akan mengagendakan kegiatan yang positif bersama wartawan, hal ini bertujuan untuk membahas apa saja isue yang tengah hangat di Demak.(Pendim 0716/Demak/Dk)

Baca Juga:  Patroli dan Berdialog Dengan Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *