Kapuas Hulu I Detikkasus.com – Dandim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo hadir dalam festival budaya dan pagelaran seni tradisional Kayan Mendalam, Kamis (08/12/2022).
Acara festival budaya dan pagelaran seni tradisional tersebut di hadiri oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan S.H., Kapolres Kapuas Hulu, kejaksaan Kapuas Hulu, anggota DPRD kabupaten Kapuas Hulu Kalbar dan Masyarakat Kapuas Hulu.
Festival budaya dan pagelaran seni tradisional adalah Budaya leluhur yang harus kita lestarikan dan wariskan kepada generasi muda agar terus tumbuh dan berkembang di tengah perkembangan teknologi saat ini, demikian dikatakan Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan SH saat membuka acara tersebut.
Ia juga mengajak generasi muda untuk mempromosikan adat dan budaya dengan memanfaatkan media sosial yang saat ini sedang berkembang dengan pesat.
Saya sangat mendukung dalam setiap kegiatan pelestarian adat dan budaya lokal agar tidak tergerus oleh perkembangan teknologi dan Semoga dengan Festival budaya Kayan Medalam dapat mengenalkan budaya leluhur ke masyarakat luar dan diwariskan kepada generasi muda,” jelas Fransiskus Diaan
Sementara itu Komandan Kodim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo juga mendukung acara festival ini, kita harus mendukung adat istiadat yang telah dimiliki oleh bangsa ini, melalui acara saat ini yaitu pagelaran festival seni budaya Kayan Mendalam, siapa lagi bukan kita yang melestarikan adat istiadat budaya kita sendiri,” ungkapnya
(Hadysa Prana)
Sumber : Pendim 1206/PSB