Dana Desa (DD) Nagalawan tahun 2017 diduga diborongkan, dinilai Abaikan Himbauan Bupati.

Detik kasus sumut, Indonesia Provinsi Sumatera Utara Kabupaten Serdang Bedagai Perbaungan
Meski pemerintah Serdang Bedagai (sergai) bersama Kemendes PDTT, Bupati Ir. Soekirman telah mensosialisasikan Program penggunaan DD (Dana Desa) dan menghimbau pada seluruh Kepala Desa (kades) se-sergai tentang Dana Desa sesuai Amanat UU NO. 6 tahun 2014 tentang Desa dan Permendagri 111.112.113 dan 114 tentang tata cara swakelola dan bergotong royong guna meningkatkan ekonomi dan perekonomian Desa di Aula Sultan Serdang waktu lalu namun pihak oknum Kades di duga himbauan Bupati itu hanya selemonial belaka.
Seperti halnya pengalokasian Dana Desa tahun 2017 di Desa Nagalawan kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai Sumatera Utara mencapai Rp. 1.124.104.811 dalam pengalokasian tersebut diprioritaskan pembangunan Fisik pembuatan jaringan irigasi di Dusun I sepanjang 445 meter dan di dusun II sepanjang 330 meter diduga dikerjakan tidak memakai lantai atau cor sebagaimana mestinya. Sedangkan Pembangunan tembok penahan tanah (TPT) yang ada di dusun II A sepanjang 100 meter senilai Rp. 78.265.000 dan pada dusun II B panjang 160 meter sebesar Rp. 137.460.000 yang diduga dalam pengerjaannya dimotori oleh pihak ke III Atau direkankan pada pemborong yang ternama.
Beberapa waktu lalu hingga berita ini diturunkan wartawan mengkomfirmasi salah seorang pekerja yang tak mau nama nya ditulis kemedia mengatakan kami aja pekerja gak tau apa apa bang, cuma apabila gajian kami mengambil upah kerja kepada salah seorang Pemborong inisial S, ujarnya.
Tambah salah seorang warga mengatakan ya begitulah bang, pemborong ternama ini seakan akan camat nomor dua didaerah ini, jika ada warga mau urusan surat jual beli tanah, oknum kades nelpon rekanan tadi, ya kata nya baru ditanda tangani oleh kades, bang jelas nya.
Diduga akibat lemahnya pengawasan dari instansi terkait yang ada disergai. Ketika dikonfirmasi pada kades, JS, melalui via seluler dengan no 08216282×××× tidak dapat dihubungi, informasi yanh dihimpun dari sumber yang dapat dipercaya sabtu, (18/11) membenarkan pekerjaan fisik tersebut diborongkan pafa rekanan, ungkap sumber. (B. Dewa)

Baca Juga:  Kapolsek Mlarak Bersama Anggota Mengikuti Olah Raga Bersama Forkopimka Mlarak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *