Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas yang mantap dan kondusif, salah satu Langkah dan upaya yang dilaksanakan oleh Polsek Busungbiu Jajaran Polres Buleleng adalah dengan mengintensifkan peran tugas Bhabinkamtibmas melalui kegiatan sambang desa maupun kunjungan door to door kerumah warga. Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kedis Polsek Busungbiu Jajaran Polres Buleleng Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa, pada hari Selasa (10/10 /2017)
Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa melaksanakan kunjungan Door to Door System kerumah Waysn Warti, salah seorang warga yang menampung pengungsi asal Desa Muncan Karangasem dirumahnya di Dusun Kaja Desa Kedis Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng.
Dalam kunjungannya Bhabinkamtibmas disambut hangat dan akrab oleh pemilik rumah Wayan Warti, dan selanjutnya Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya tersebut, warga yang sudah faham langung memberikan respon dan menjelaskan kepada Bhabinkamtibmas, bahwa 6 orang pengungsi asal Dudun Benekasa Desa Muncan Karangasem yang masih ada hubungan kekerabatan dengan warga sudah kembali kekarangasem, pada hari Senin (9/10).
Menurut Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa Kegiatan Sambang dan kunjungan seperti ini secara rutin dia lakukan guna memantau dan menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap kondusif di wilayah desa Kedis yang menjadi desa binaannya.
Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi, S.H. mengatakan bahwa “Menjaga stabilitas keamanan yang tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Busungbiu, salah satunya dapat dilakukan dengan mengintensifkan pelaksanaan sambang dan kunjungan dds oleh anggota Bhabinkamtibmas”, ungkap AKP I Nengah Muliadi, S.H.