Cegah Kemacetan Kasat Lantas Terjunkan Personilnya Untuk Tangani Laka Lantas Tunggal di Jalan Jurusan Singaraja – Gilimanuk – Detik Kasus BALI.

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com –  Satuan lalu lintas Polres Buleleng berupaya untuk selalu berada didepan dalam memberikan Pelayanan kepada masyarakat, seperti kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin 21 Agustus 2017 dimana setelah menerima laporan dari masyarakat, Personil Sat Lantas yang dipimpin oleh KBO Sat Lantas Polres Buleleng IPTU Ida Bagus Astawa, SH segera menurunkan anggota Unit TPTKP laka dan Unit Patroli melakukan kegiatan pengamanan dan olah TKP Laka Lantas tunggal yang dialami Ran Truck No. Pol D 8790 DF dijalan jurusan Singaraja Gilimanuk KM 4,100 tepatnya disimpang empat Desa Tukad Mungga Buleleng.

Baca Juga:  2 Anggota DPRD Bojonegoro Dapil 3 Gelar Reses.

Dari hasil olah TKP dilokasi kejadian diperoleh keterangan bahwa Ran Truck dengan No. Pol. D 8790 DF yang dikemudikan oleh Candra, 36 tahun yang beralamat kampung Cireundeu Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat datang dari arah Gilimanuk dan akan menuju ke Terminal Cargo yang berada disingaraja untuk mengirim barang Susu Ultra, namun sebelumnya sopir berencana untuk berhenti sebentar digudang yang berada didekat TKP, pada saat akan berhenti dilokasi kejadian tanpa disadari oleh sopir posisi ban belakang Ran Truck No. Pol. D 8790 DF terperosok kedalam galian pipa PDAM yang berada disisi jalan sebelah utara, akibatnya kendaraan yang membawa muatan sebanyak 20 ton Susu Ultra tidak dapat berjalan kembali dengan keadaan kendaraan yang miring kekiri dan pipa PDAM pecah yang menyebabkan terjadinya genangan air disepanjang lokasi kejadian.

Baca Juga:  Personil Polsek Celukanbawang Melakukan Pengaturan Pagi Guna Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Serta Kelancaran Berlalu Lintas

Saat dimintai konfirmasi seizin Kapolres Buleleleng dalam keterangannya Kasat Lantas Polres Buleleng AKP Adi Sulistyo Utomo, S. I. K menjelaskan bahwa “Untuk mengantisipasi adanya kemacetan disepanjang jalur yang berada didekat lokasi kecelakaan, jajaran Sat Lantas Polres Buleleng telah melakukan langkah preventif dengan melaksanakan pengaturan arus lalu lintas diseputar lokasi kecelakaan, disamping itu pihaknya telah meminta pemilik kendaraan untuk dapat segera memindahkan kendaraan yang mengalami kecelakaan ketempat yang tidak menghambat arus lalu lintas”.

Baca Juga:  ‍Coba Lapangan Baru Atlet Menbanpur 2 Marinir Laksanakan Latihan Panahan

Ditambahkan oleh Kasat Lantas bahwa “Pihak dari PDAM Buleleng juga telah kami hubungi agar segera melakukan perbaikan pipa yang pecah agar air yang menggenang dapat dihentikan dan arus lalu lintas dapat kembali berjalan dengan lancar”, demikian penjelasan Kasat Lantas Polres Buleleng.

Kegiatan pengamanan dan olah TKP Laka Lantas yang berlangsung dari pukul 07.15 wita ini berjalan dengan aman, dari kecelakaan tunggal ini juga tidak menimbulkan korban jiwa dan arus lalu lintas diseputar lokasi kecelakaan telah berjalan dengan tertib dan lancar. (Priya).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *