BUPATI SINTANG BUKA KEGIATAN PEKAN PEMUDA DAERAH GKII & GAMKI SE-KETUNGAU

Kamis, 21 Juni 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Propinsi Kalbar, Sintang-, Bertempat di Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) Damsyik Seputau 3 yang terletak di Desa Argo Mulyo, Kecamatan Ketungau Tengah, kegiatan Pekan Pemuda Daerah se-daerah Ketungau GKII & GAMKI, dibuka secara langsung oleh Bupati Sintang ditandai dengan pemukulan gong sebanyak 7 kali dan pengalungan tanda peserta kegiatan Pekan Pemuda Daerah, pada hari Selasa (19/6/2018).

Dalam kesempatan tersebut hadir pula Komandan Kodim 1205 Sintang, Wakil Ketua DPRD Sintang Terry Ibrahim, Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Kepala Satpol PP Sintang.

Pada sambutannya, Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan bahwa kegiatan Pekan Pemuda Daerah se-daerah Ketungau GKII dan GAMKI sangatlah baik dilaksanakan untuk penguatan karakter keimanan, “dengan kegiatan seperti ini penguatan karakter terhadap para anak muda perlu dilakukan, jadi anak muda saat ini harus memahami hal-hal yang dapat menjerumuskan kita ke hal yang tidak diinginkan, juga kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaga moral dari anak-anak kita”, kata Jarot.

Baca Juga:  Berita Polisi | Hari Liburpun Polisi Tetap Hadir Ditengah Masyarakat.

Menurut Jarot, bahwa selain itu juga kegiatan ini diisi juga dengan kesiapan mental para anak muda untuk bisa menghadapi kemajuan pembangunan, “jadi anak muda jaman sekarang harus bisa dan harus siap untuk menghadapi kemajuan suatu daerah khususnya diwilayah Ketungau ini, baik itu ketungau Hilir, Ketungau Tengah, dan Ketungau Hulu, dan saya disini hadir karena kita ingin saling berdiskusi bersama tentang karakter seorang anak, saya ingatkan bahwa antar sesama anak-anak perlu adanya komunikasi yang lebih baik, sehingga dengan demikian maka komunikasi tersebut menjadi satu modal untuk membangun daerah kita tercinta ini”, tuturnya.

Baca Juga:  Polsek Nanga Pinoh adakan Patroli Gabungan Pantau Banjir.

Pada saat memberikan arahannya dihadapan para peserta yang merupakan para pemuda tersebut, Bupati Sintang tidak lupa mengingatkan selalu untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan dan saling menghargai satu sama lainnya, “mari kita rawat kebhinnekaan kita, kita jaga semangat rasa persatuan dan kesatuan, rawat kebersamaan, tingkatkan rasa menghargai sesama dan semangat untuk bersatu, dengan demikian maka daerah kita akan semakin maju”, pesannya.

Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara, Usman Efendi mengungkapkan kegiatan ini merupakan kegiatan program kerja yang sudah terencana dan terprogramkan, “jadi kegiatan ini dilaksanakan mulai hari ini sampai tanggal 23 Juni 2018 dan pesertanya berasal dari para anak-anak pemuda di wilayah Ketungau, baik itu Ketungau Hilir, Ketungau Tengah, dan Ketungau Hulu, dan juga para peserta tidak diperkenankan pulang selama kegiatan berlangsung”, katanya.

Baca Juga:  Gelombang Dukungan yang Menuai Masa Pasang

Ketua Daerah Pemuda, Adam mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pembinaan karakter seorang anak, “ini momentum yang baik, dimana kegiatan ini untuk membina karakter anak-anak yang akan melanjutkan pendidikan, memberikan rasa percaya diri, dan untuk menjadi kegiatan dalam rangka meyakinkan bahwa pemuda-pemudi merupakan tulang punggung gereja”, ungkapnya.

Adam juga memberikan rasa bangga karena Bupati Sintang dapat hadir dalam acara pembukaan kegiatan Pekan Pemuda Daerah di GKII Damsyik Seputau 3 Desa Argo Mulyo ini, “pada kesempatan ini kami sangat senang, ini merupakan kegiatan Pekan Pemuda Daerah yang berasal dari 3 Kecamatan se-Ketungau karena dihadiri langsung oleh Bupati Sintang, tentu dengan kebersamaan ini, kita bersama-sama saling mengikat tali silaturahmi dan persaudaraan diantara kita semua”, tuturnya. (nus/alek)

Berita Terkait

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar
Seminar Kebangsaan Muhammadiyah: Implementasi Pancasila sebagai Darul al-‘Ahdi Wasy Syahadah
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Rabu, 31 Juli 2024 - 18:11 WIB

Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB