Bupati Sambas Membuka Rakor Pengelola Keuangan Dan Aset Desa

Selasa, 12 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMBAS I Detikkasus com -, Pemerintah Kabupaten Sambas melalui Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Sambas menggelar Rapat Koordinasi Pengelola Keuangan dan Aset Desa dalam rangka Upaya Pencegahan Tindak Penyalahgunaan dan Pelanggaran Hukum. Senin (11/9/2023) di Aula Utama Kantor Bupati Sambas Kalbar.

Rakor tersebut dibuka Bupati Sambas H. Satono, S.Sos.I., M.H., dihadiri oleh Forkopimda, Camat se-Kabupaten Sambas dan Kepala Desa se-Kabupaten Sambas.

Dalam sambutannya, Bupati Satono, menyampaikan pengelolaan keuangan dan aset desa perlu di kawal dan di awasi oleh semua lapisan masyarakat.

“Upaya pencegahan tindak penyalahgunaan dan pelanggaran hukum tentang pengelolaan keuangan dan aset desa ini perlu dilakukan karena kita dari hari ke hari telah mendapatkan laporan baik di dalam Kabupaten Sambas maupun luar Kabupaten Sambas, banyak sekali sahabat kita sudah mengabdikan diri kepada masyarakat selaku Kepala Desa, Camat, Bupati, Walikota yang menjadi oknum dan terseret tindak pidana korupsi,” terangnya.

Baca Juga:  Pemerintah Kabupaten Nias Selatan Peringati Hari Anak Nasional Tahun 2023

Satono juga menyampaikan apresiasinya kepada Forkopimda Kabupaten Sambas dalam hal ini Kejaksaan Negeri Sambas yang memberikan materi tentang bagaimana tata cara pengelolaan keuangan dan aset pemerintah desa, ini bentuk sinergi dan kolaborasi dari Forkopimda Kabupaten Sambas.

Baca Juga:  Seru! Semarak HUT Kabupaten, Ratusan Warga Pekon Rejosari Ramaikan Lomba Mancing

“Saya berharap agenda seperti ini tidak hanya dilakukan oleh Dinsos PMD tetapi kepala OPD lainnya, saya yakin kalau kita terbuka, transparansi, profesional mengunakan amanah yang telah diberikan, setiap kita adalah pemimpin dan setiap kepemimpinan kita nantinya akan dimintai pertanggungjawaban,” tuturnya.

Bupati Sambas beserta jajaran mengatakan belum bisa memberikan sesuatu yang lebih dari ucapan terima kasih dan doa terbaik untuk semuanya, karena sesungguhnya doa senjata yang paling ampuh.

“Pada momentum yang strategis ini saya menyampaikan terima kasih banyak atas atensi, dedikasi dan kiprahnya luar biasa. Saya melihat progress report pembangunan dimana-mana sudah bagus, di era saya selama dua tahun tiga bulan berkat sinergitas yang luar biasa, sungguh saya berterima kasih banyak dengan camat dan kepala desa se-Kabupaten Sambas yang luar biasa yang mewakafkan waktu, tenaga dan pikirannya,” ungkapnya.

Baca Juga:  Sat-Gas Yonif 125/SMB Bangun Pos Kamling Ke-4 Di Distrik Ilwayab

“Kabupaten Sambas hari ini adalah kabupaten yang terbanyak memiliki desa mandiri sebanyak 169 desa mandiri dari 195 desa yang ada di Kabupaten Sambas tinggal 26 desa lagi yang belum meraih desa mandiri,” pungkasnya.

(Hadysa Prana)

Sumber : Humas Kab. Sambas

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:43 WIB

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Berita Terbaru