Bupati Nisel Hadiri Sidang Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA dan PPAS P-APBD Nias Selatan TA. 2024

Nias Selatan | Detikkasus.com -, Bupati Nias Selatan Dr. Hilarius Duha, SH., MH menghadiri Sidang Paripurna DPRD di Gedung DPRD Kabupaten Nias Selatan, Jln. Saonigeho km.3,5 Teluk dalam , (Selasa , 30/07/2024)

Rapat Paripurna tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Nias Selatan Agustana Ndruru dengan beberapa agenda pembahasan yakni ; Penetapan Sekaligus Penandatanganan Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara APBD Tahun 2024, dan Penandatanganan Nota Kesepakatan Rancangan KUA dan PPAS Perubahan APBD Kab. Nias Selatan TA. 2024.

Baca Juga:  DETIK KASUS | BERSAMA BUPATI DEMAK DANDIM 0716/DEMAK MELAKUKAN TARLING PERDANA

Dalam sambutannya, Bupati Nias Selatan Hilarius Duha Menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua, Wakil Ketua dan seluruh anggota Dewan terhormat, yang telah memberikan saran dan masukan kepada pemerintah daerah dalam Penyempurnaan Rancangan Perubahan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2024.

Baca Juga:  Seputar Kalbar | Sat Reskrim Polres Melawi Tangkap 3 Pelajar Tersangka Curanmor.

Kegiatan ini dihadiri oleh Komandan Lanal Nias Kolonel Laut (P) Wishnu Ardiansyah, SE., M.Tr.Hanla., MM., CHRMP, Kajari Nias Selatan Dr. Rabani M.Halawa, SH.,MH, Sekda Nias Selatan, Ir. Ikhtiar Duha, MM , Asisten, Kepala OPD/mewakili, Camat, Pimpinan parpol, dan tamu undangan lainnya.

Baca Juga:  Unit Sabhara Lakukan Patroli Malam ke Dermaga Pelabuhan Guna Kontrol Kegiatan Bongkar Muat Kapal

( S. Bali ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *