Bupati Jombang Ikuti Upacara Virtual Peringatan HUT TNI Ke 75

Selasa, 6 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | JOMBANG – Tentara Nasional Indonesia (TNI) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-75 pada hari ini, Senin (5/10/2020). Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, di tengah pandemi Covid-19 acara Peringatan HUT Ke-75 TNI dilaksanakan secara virtual.

Seperti halnya Kodim 0814 Jombang hari ini juga menggelar upacara secara virtual, dengan mengikuti upacara dari Istana Negara, Jakarta Pusat yang dipimpin Presiden Joko Widodo.

Tampak mengikuti upacara HUT TNI Ke 75 secara virtual di Kodim 0814 Jombang diantaranya Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab didampingi Wakil Bupati Sumrambah, Dandim 0814 Jombang Letkol Inf Triyono, Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho,SIK, Ketua DPRD Jombang H.Masud Zuremi, Kajari Jombang Yulius Sigit Kristianto, Perwakilan Pengadilan negeri Jombang, dan sejumlah Perwira Menengah Kodim 0814 Jombang.

Baca Juga:  Kapolda Jateng Beri Tanggapan Terkait PSBB Jawa-Bali

Usai mengikuti upacara Kepada sejumlah awak media, Bupati Jombang Hj.Mundjidah Wahab berharap kedepan TNI makin dicintai masyarakat dan semakin manunggal dengan rakyat.

Baca Juga:  Dalam Upaya Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat Bhabinkamtibmas Desa Unggahan Laksanakan Giat Tatap Muka dengan Kasi Pemerintahan Desa Unggahan

“Saya harap jajaran TNI di Kodim 0814 Jombang semakin sinergi dengan pemerintah Kabupaten Jombang. Dirgahayu TNI ke 75, semoga semakin bermanfaat untuk bangsa ini,”ucap Bupati.

Sedangkan, Letkol Inf Triyono Dandim 0814/Jombang berharap di Ulang tahun yang ke 75 ini, TNI dapat terus bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat untuk bisa mempelopori kerukunan, persatuan dan keutuhan dalam menjaga NKRI.

Baca Juga:  Cegah Masuknya Barang Terlarang Polsek Busungbiu Gelar Razia dan Pemeriksaan Kendaraan Bermotor

Dalam mendukung pelaksanaan program Pemerintah Kabupaten Jombang, Dandim 0814 Jombang Letkol Inf. Triyono menegaskan bahwa tugas TNI adalah untuk memastikan bagaimana pelaksanaan pembangunan berjalan dengan lancar.

“Baik secara langsung maupun yang tak langsung TNI harus hadir untuk memastikan adanya keamanan dimasyarakat karena keamanan itu adalah modal utama dalam pembangunan baik pemerintah kabupaten maupun secara nasional,”pungkas Dandim 0814. (Jmi)

Berita Terkait

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 
Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas
Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.
Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi
Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.
PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri
Polda Metro Jaya, Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga Jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 07:01 WIB

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.

Kamis, 7 November 2024 - 06:59 WIB

Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi

Kamis, 7 November 2024 - 06:58 WIB

Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.

Berita Terbaru