Bupati dan Wabup Tuban Jalani Tes Urine Bukti Dukung Pemberantasan Narkoba

Senin, 28 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com| Tuban – Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., dan Wabup Tuban, H. Riyadi, SH., serta Forkopimda melaksanakan tes urine, Senin (28/06/2021) di Kantor Pemkab Tuban.

Pelaksanaan tes urine yang dikoordinir oleh Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tuban menjadi rangkaian peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) Tahun 2021.

Kepada awak media, Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky menegaskan Pemkab Tuban berkomitmen melakukan pemberantasan narkoba dan penegakan P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) di Kabupaten Tuban. Penggunaan narkoba hanya membawa dampak negatif dan merusak tubuh.

Masyarakat kabupaten Tuban, khususnya generasi muda diminta agar menjauhi narkoba. Salah satunya dengan berkegiatan positif dan bernilai prestasi. Selain mampu menghindarkan diri dari narkoba, sekaligus mengembangkan potensi diri masing-masing.

Baca Juga:  Wakil Bupati Oloan Paniaran Nababan Hadiri Acara Doa Syukuran Borsak Mangatasi Humbahas

“Guna mendukung itu, Pemkab bersama BNNK Tuban bakal membuat kegiatan yang positif bagi usia- usia produktif,” ungkapnya. Juga akan diupayakan penambahan ruang rehabilitasi di BNNK Tuban.

Bupati Tuban yang biasa disapa Mas Bupati ini juga menyatakan, pihaknya bersama BNNK Tuban akan melakukan ters urine di institusi Pemkab Tuban. Teknis pelaksanaan dilakukan secara mendadak dan tidak diketahui pegawai.

Jika ada aparatur terindikasi menyalahgunaan narkoba, lanjut Mas Bupati, akan mendapat pembinaan dan ditindak sesuai peraturan. Akan diberikan sanksi tertulis hingga sanksi berat, menyesuaikan dengan peraturan kepegawaian yang berlaku.

Baca Juga:  Apel bersama Bupati Semprot Kepala Dinas, Sampaikan dengan Jelas Rincian Pendapatan Daerah

Sementara itu, Kepala BNNK Tuban, AKBP I Made Arjana menyampaikan total ada sebanyak 20 orang terdiri dari Bupati Tuban, Wabup, Forkopimda dan perwakilan OPD yang menjalani tes urine. Hasil dari pemeriksaan yang dilakukan seluruhnya dinyatakan negatif.

Made Arjana menginformasikan jika tingkat penyalahgunaan Narkotika secara Nasional didominasi usia produktif mulai dari usia 15-64 tahun. Sebanyak 1,8 persen dari total pengguna narkoba di Indonesia adalah mereka yang berada di usia produktif.

Baca Juga:  Pembangunan Tanggul Desa Parit Tagi, Arifin Politisi PAN Sarankan usut sampai Tuntas

Lebih lanjut, tingkat kasus penyalahgunaan Narkotika di Kabupaten Tuban masih fluktuatif. Meski demikian, BNNK bersama Pemkab Tuban dan Polres Tuban akan terus waspada dan mencegah agar penyalahgunaan Narkotika di wilayah setempat bisa teratasi dengan maksimal.

Menyoal kondisi geografis Kabupaten Tuban, Made Arjana mengungkapkan pihaknya bersama stakeholder terkait akan mewaspadai pesisir pantai di Kabupaten Tuban. Sesuai dengan arahan Wapres RI, KH Ma’ruf Amin dan Kepala BNN RI, wilayah pesisir pantai perlu mendapat perhatian lebih.

“Mengingat jalur laut menjadi salah satu jalur emas peredaran narkoba,” ujarnya. (Imm/mct*)

Berita Terkait

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri
Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan
Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur
DPP LSM Bangaspati Angkat Bicara!!, Pemdes Rambatan Wetan resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu
PJ bupati Tanjab Barat selalu Dinas Luar jadi Sorotan, Ini Jawabannya 
Tiga Unsur Elemen Bersatu untuk Ormas GMPAR di Kabupaten Indramayu
Bentuk UPTD PPA, Komitmen Pemkab Cirebon Lindungi Perempuan-Anak dari Kekerasan
Seruan Pj Bupati Cirebon Saat Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 12:57 WIB

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:05 WIB

Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan

Rabu, 30 Oktober 2024 - 22:50 WIB

Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:23 WIB

DPP LSM Bangaspati Angkat Bicara!!, Pemdes Rambatan Wetan resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu

Selasa, 29 Oktober 2024 - 19:03 WIB

PJ bupati Tanjab Barat selalu Dinas Luar jadi Sorotan, Ini Jawabannya 

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB