Bupati Anna Mu’awanah Lantik Pejabat, Dorong Wujudkan Birokrasi Efektif dan Kaya Fungsi

Sabtu, 17 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro | Detikkasus.com – Bupati Bojonegoro Anna Mua’awanah melantik sejumlah pejabat di lingkup Pemkab Bojonegoro, Jumat (16/6/2023). Para pejabat yang dilantik merupakan pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator, pejabat pengawas, kepala sekolah dan sejumlah guru. Pelantikan merupakan upaya menciptakan birokrasi yang efektif dan kaya akan fungsi.

Rincian pejabat yang dilantik adalah jabatan pimpinan tinggi pratama sebanyak 2 orang, pengangkatan jabatan administrator sebanyak 7 orang, jabatan pengawas sebanyak 9 orang, jabatan kepala sekolah 13 orang serta pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional guru sebanyak 326 orang.

Baca Juga:  Masyarakat Katakan, Dugaan Pembeli Lahan Milik Negara "Teman Pak Kades Bencah"

Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam kebijakan pemerintah, perbaikan struktur organisasi terus dilakukan. Diantaranya memperbanyak penguatan di struktur fungsional.

“Artinya pemerintah sedang berbenah dalam manajemen ASN termasuk pembenahan dari awal *rekruitmen*. Juga dalam mewujudkan birokrasi yang efektif dan kaya fungsi,” ucapnya.

Baca Juga:  LPPDes RKPDes Tidak Ada Dipegang BPD, Kepala Inspektorat Subulussalam Mengatakan...

Bupati Anna juga menjelaskan bahwa selain pembenahan birokrasi, pemkab juga melakukan peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM). Saat ini Pemkab juga sedang menunggu SK guru PPPK dari pemerintah pusat.

“Kami menunggu surat dari kementerian turun dan bisa dilantik. Mudah-mudahan awal ajaran baru bapak/ibu sudah menjadi guru PPPK,” jelas Bupati Anna.

Baca Juga:  Ketua TP PKK Humbahas Sambut Supervisi Ketua TP. PKK Sumatera Utara dalam Menyelaraskan Program Pemerintah dengan Gerakan PKK

Tak lupa, Bupati menyampaikan selamat bertugas kepada para pejabat yang dilantik dan segera beradaptasi di lingkungan tempat kerja baru. Hal ini tentunya menjadi pemicu untuk melakukan perubahan yang lebih baik lagi.
(Andri)

Berita Terkait

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri
Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan
Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur
DPP LSM Bangaspati Angkat Bicara!!, Pemdes Rambatan Wetan resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu
PJ bupati Tanjab Barat selalu Dinas Luar jadi Sorotan, Ini Jawabannya 
Tiga Unsur Elemen Bersatu untuk Ormas GMPAR di Kabupaten Indramayu
Bentuk UPTD PPA, Komitmen Pemkab Cirebon Lindungi Perempuan-Anak dari Kekerasan
Seruan Pj Bupati Cirebon Saat Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 12:57 WIB

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:05 WIB

Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan

Rabu, 30 Oktober 2024 - 22:50 WIB

Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:23 WIB

DPP LSM Bangaspati Angkat Bicara!!, Pemdes Rambatan Wetan resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu

Selasa, 29 Oktober 2024 - 19:03 WIB

PJ bupati Tanjab Barat selalu Dinas Luar jadi Sorotan, Ini Jawabannya 

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB