BUMDesa “Jaya Tirta” Gedongarum-Kanor Ikuti Penilaian Lapang

Bojonegoro l Detikkasus.com – Setelah sukses dan lolos Presentasi secara zoom meeting/virtual beberapa bulan lalu, Badan Usaha Milik Desa (BUMDesa) “Jaya Tirta” Desa Gedongarum Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro Ikuti Penilaian Lapang dari Tim Penilai Provinsi Jawa Timur, di kantor BUMDesa Jaya Tirta, Selasa (24/8/2021).

Sunarko, S.Pd,. Ketua BUMDesa “Jaya Tirta” menjelaskan, ada enam aspek penilaian lomba BUMDesa se Provinsi Jatim.

Baca Juga:  Hadiri Workshop, Wabup Tuban Katakan MKKS Bisa Lahirkan Inovasi Baru

“Pertama aspek Kelembagaan mengenai fakta-fakta hukum pendirian BUMDesa baik Permendes, Perda, Perbup, Perdes, Ad/Art serta SOP).

Kedua aspek pengelolaan unit usaha. Ketiga aspek pengelolaan keuangan. Keempat aspek dampak. Kelima aspek kemitraan atau kerjasama. Keenam aspek pengawasan dan pembinaan,” jelasnya.

Baca Juga:  Peningkatan Jalan dan Box Colvert Desa Sumber Harafan-Kulik Sialang

Menurut Narko, tingginya biaya operasional, pihaknya disarankan oleh tim penilai segera melakukan perbaikan sarana prasarana saluran irigasi agar air kiriman cepat sampai dan efisien.

Di lomba BUMDesa kali ini, Sunarko mengaku optimis menang dalam lomba kali ini.

“BUMDesa Jaya Tirta Gedongarum mewakili Kabupaten Bojonegoro bersaing dengan empat BUMDes dari kabupaten Pacitan, Banyuwangi, Blitar, Jember dan Tulungagung,” ujarnya.

Baca Juga:  Bentuk Tim Khusus Tingkatkan IPM

Sunarko menambahkan, BUMDesa Jaya Tirta mampu mengairi sawah seluas 563 hektar sawah (Desa Gedongarum dan Desa Temu) menyerap 55 tenaga kerja.

“Saat ini mempunyai omset kisaran 4-5 Miliar pertahun serta menyumbang setoran PAD 370 -500 juta pertahun,” pungkasnya. (Imam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *