Bhabinkamtibmas Sepang Kelod Pantau Perkembangan Pengungsi di Desa Binaannya

Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Bhabinkamtibmas Desa Sepang Kelod Polsek Busungbiu Jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Ketut Redana melaksanakan kegiatan sambang desa dan kunjungan kerumah warga untuk memantau perkembangan situasi kamtibmas di desa binaan.

“Kegiatan ini dalam rangka untuk memantau dan mendata jumlah Pengungsi asal asal Karangasem yang ditampung oleh warga berkaitan kembali meningkatnya status Gunung Agung”, ucap Aiptu Ketut Redana disela-sela kegiatannya, Selasa (28/11/2017) pkl. 10.00 Wita.

Baca Juga:  Canangkan Program Gerakan Bersih Untuk Kejaksaan, Setyo Utomo Meminta Masyarakat Sampang Ikut Mengawal Reporter Hernandi K S.Sos M.Si.

Aiptu Ketut Redana selaku Bhabinkamtibmas Desa Sepang Kelod Polsek Busungbiu yang merupakan Jajaran dari Polres Buleleng menyambangi rumah Dewa Ketut Subali di Dusun Asah Badung Desa Sepang Kelod Kecamatan Busungbiu.

Bhabin mengatakan bahwa dirinya bertatap muka dengan Satu Keluarga Pengungsi asal Desa Tulsmben Kecamatan Kubu Karangasem diantaranya Desak Nyoman Ramawati,(41), Ni Luh Putu Dinda Pratiwi (10), I Made Aditya Paramesti Sastrawan,(7). Yang merupakan istri dan anak-anak dari Bripka I Waysn Guntur seorang anggota Polri yang bertugas di Polsek Kubu Polres Karangasem.

Baca Juga:  Polsek XIII Koto Kampar Amankan Belasan Botol Miras, Saat Gelar Operasi K2YD Dinihari Tadi

“Saat ini Bripka I Wayan Guntur masih melaksanakan tugas di kesatuannya”, ujar Aiptu Ketut Redana

Bhabin juga menyampaikan untuk jumlah pengungsi di desa Sepang Kelod hinggs saat ini berjumlah sebanyak Tujuh orang, yang terdiri dari Lima orang perempuan dan Dua orang laki-laki”, jelasnya.

Baca Juga:  Desa Talang Besar Padang Guci Hilir Membangun Infrastruktur

Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H.,saat dikonfirmasi ditempat terpisah mengatakan bahwa “, Dengan kembali Meningkatnya Status Gunung Agung, maka kita himbau para Bhabinkamtibmas untuk melakukan pendataan terhadap Pengungsi yang ada di desa binaannya masing-masing untuk memastikan kondisi dan keberadaan mereka”, ujar kapolsek AKP I Nengah Muliadi.S.H.(Ryu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *