Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Upaya untuk menjaga kedekatan dengan warga Masyarakat di Desa binaanya, Bhabinkamtibmas desa Poh Bergong Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng Aiptu Komang Ariana rutin menyambangi warga binaan.
Kegiatan sambang kali ini dilakukan Bhabinkamtibmas desa Poh Bergong Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng Aiptu Komang Ariana ke rumah salah satu warga binaanya bapak Sutama yang tinggal didusun Bergong, desa Poh Bergong, Singaraja. Selasa (10/7), pagi tadi.
Dengan rutin menyambangi rumah warga binaanya, Aiptu Komang Ariana akan mampu menjaga kedekatan serta dapat secara langsung menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada warga dan sekaligus mengajak warga untuk selalu menjaga hubungan yang baik dan harmonis dengan waraga Masyarakat lainnya, sehingga Desa Poh Bergong akan tentram dan damai.
Warga menyambut baik dan mengucapkan terimaksih atas kedatangan dan himbauan yang disampaiakan Bhabinkamtibmas.
Ketika ditemui diruang kerjanya, Kapolsek Singaraja Komisaris Polisi A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., mengatakan “Sudah menjadi tugas dan kewajiban Bhabinkamtibmas untuk selalu mengunjungi warga binaannya, guna untuk daoat menjaga kedekatan dan juga sekaligus dapat menjalin hubungan komunikasi yang baik untuk mewujudkan desa yang selalu aman tentram dan damai”, kata Kapolsek (TAM)