Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Hari Rabu tanggal 11 oktober 2017 Pkl 11.30 Wita Bhabinkamtibmas Desa Penyabangan Polsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng Aiptu I Putu Widi
melaksanakan kegiatan sambang di Banjar Dinas Penyabangan Desa Penyabangan bertemu dengan Bapak Wayan Darmawan menyampaikan pesan Kamtibmas
Terkait dengan masalah narkoba Bhabinkamtibmas berpesan kepada Bapak Wayan Darmawan agar mewaspadai beredarnya barang narkoba dan sejenisnya merupakan barang terlarang yang menyebabkan generasi muda, bisa terganggu baik dari segi kesehatan maupun secara hukum dan warga diharapkan selalu waspada dan menjaga lingkungan bersama_sama untuk memerangi yang namanya narkoba. dan apabila disekitar lingkungan ada indikasi barang narkoba tersebut agar segera menginformasikan kepada aparat Kepolisian untuk dilakukan pembinaan maupun penegakan hukum agar tidak mengganggu generasi penerus bangsa
Warga diharapkan selalu waspada dan waspada terhadap gangguan Kamtibmas yang ada. dalam hal ini warga menyambut baik atas kunjungan yang dilaksanakan serta menyampaikan ucapan terima kasih kepada aparat kepolisian.
Kapolsek Gerokgak Kompol I Ketut Relo Kusada mengungkapkan “Apa yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas secara Rutin yang selalu berada ditengah Masyarakat di Desa Binaannya dan untuk menyampaikan dan menyebarkan Informasi penting kepada masyarakat yang perlu mendapat perhatian disamping untuk menyebarkan pesan atau himbauan Kamtibmas.” Pungkas Kapolsek (Priya).