Polda Bali- Polres Buleleng, detikkasus.com – Dengan dilaksanakan rapat koordinasi Turnamen Sepak bola, hari Sabtu tanggal 23 September 2017 pukul 15.00 wita, bertempat di Kantor Desa Bebetin, Desa Bebetin, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Bhabinkamtibmas Desa Bebetin Polsek Sawan yang merupakan Jajaran dari Polres Buleleng Bripka Cening Darmayasa, melaksanakan pengaman dan monitor kegiatan rapat kordinasi Turnamen Sepak Bola tersebut.
Dalam kegiatan rapat tersebut, turut hadir Kepala Desa Bebetin, Kasatgas Linmas dan Anggota Linmas Desa Bebetin sebanyak 15 ( Lima ) orang.
Adapun rapat kordinasi tersebut membahas tentang tehnis pengamanan kegiatan Turnamen Sepak bola dalam tahap semi final dan final yang akan dilaksanakan pada Hari Minggu tanggal 24 dan 25 September 2017 pukul 15.00 wita.
Disela sela rapat Bhabinkamtibmas memberikan Pesan pesan kepada peserta rapat untuk ikut bersama sama menjaga kegiatan turnamen ini agar bisa berjalan dengan aman dan lancar.
Kegiatan rapat berjalan aman berakhir pukul 16.30 wita.
Kapolsek Sawan AKP I Made Derawi, S.H, saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa “Bhabinkamtibmas berkewajiban selalu berada di Tengah tengah warganya, dan berkordinasi dengan Aparat setempat untuk selalu terciptanya suasana aman dan nyaman yang dirasakan warga masyarakat”, ucap Kapolsek. (Priya).